Notification

×

Iklan ok

Nariya Ison, ASN Pendonor 109 Kali

Selasa, 14 Juli 2020 | 21.21 WIB Last Updated 2020-07-14T14:21:40Z

Gemarnews.com, Banda Aceh - Nariya Ison atau yang lebih akrab di sapa bang Ison ini merupakan salah seorang ASN pendonor darah sukarela yang sudah mencapai 109 kali donor, beliau rutin melakukan aksi donor darah sejak tahun 1990an di Bandaralampung.

Beliau dilahiran Tanjung Karang, Bandarlampung yang sekarang sudah berusia 52 tahun, pengalaman bg Ison donor darah sangatlah panjang pada saat pertama melakukan aksi donor darah beliau tergerak hatinya untuk menolong salah seorang ustadzah Teh Nana istri dari Ir Abdul Hakim yang pada saat sedang melakukan operasi yang sangat membutuhkan darah.
Sejak saat itulah bg Ison salah satu pegawai ASN di lingkungan Rumah Sakit Jiwa melakukan aksi donor darah untuk saudara, sahabat dan orang yang membutuhkan darah, pada waktu itu beliau baru menginjak usia 20 tahun. 

Bg Ison juga pertama kali menginjakkan kakinya di Aceh sejak tahun 1995, pada saat itu ada pertukaran pemuda antar provinsi Lampung – Aceh semenjak itu beliau baru mengela Aceh dan tahun 1996 bg Ison memperistri salah seorang gadis Aceh dambaan hati yang berasal dari Lamkawe dan menetap di Aceh sampai sekarang.

Tepat tahun 2000 beliau bergabung dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh untuk menjadi relawan kerena menjadi relawan lebih mudah untuk melakukan aksi donor darah dan membantu orang lain yang membutuhkan darah.

Dan pada saat Tsunami Aceh melanda beliau di ajak untuk bergabung dengan UDD PMI Banda Aceh sebagai humas yang tugasnya untuk mengadvokasi dan kemapanye donor darah.
Setiap hari dari pintu ke pintu mendatangi perkantoran, pertamina kantor Gubernur, dan kantor lainnya bersama sahabat lama beliau Alm. Hasballah sering memasuki ruang-ruangan kantor untuk berdiskusi dan mengadvokasi orang lain betapa pentingnya donor darah.

Walaupun sekarang tidak lagi menjabat sebagai Humas UDD PMI Banda Aceh tekad beliau teruslah berguming untuk mengajak masyarakat dalam melakukan aksi donor darah sukarela.

Sejak beliau bergabung dengan PMI aksi donor darah sukerala terus beliau lakukan tanpa peduli darah yang disumbangkan untuk siapa, setiap ada orang yang membutuhkan darah, petugas UDD PMI Banda Aceh selalu menghubungi bg Ison untuk mendonorkan darah, beliau selalu siap hadir kapan pun di panggil oleh Petugas UDD PMI Banda Aceh untuk mendonorkan darahnya walaupun pada Malam dini hari.

Memang bg Ison terus berkomitment melakukan aksi donor darah tanpa mengharap imbalan apapun. Aksi donor darah bg ison perlu di anjungkan jempol dan tahun ini sejoyjanya PMI akan memberangkatkan beliau ke Jakarta untuk memberikan sebuah penghargaan hadiah satyalencana yang langsung akan di berikan oleh Presiden RI tapi karena wabah Covid-19 maka niat tersebut harus di tunda.

Beliau berharap agar masyarakat sadar untuk bisa menjadi pedonor darah rutin, bg ison juga  berpesan janganlah termakan isu dan berita hoax tentang donor darah, ingat kebutuhan akan tranfusi darah tidak sebanding dengan perolehan dan pemenuhan stok darah yang setiap harinya harus dipenuhi 100-150 kantong darah.

Atas nama pribadi dan selaku ASN Pemerintahan Aceh, menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Plt. Gubernur dan Sekda Aceh yang dengan kebijakan sadar donor darah dalam jajarannya sehingga hasilnya dapat membantu Banda Aceh, Aceh Besar, Pidie dan Aceh Jaya keluar dari krisis kebutuhan transfusi darah. 

Hendaknya juga reward dari pemerintah Aceh disampaikan kepada pihak mana dan siapa pun Non-ASN yang turut membantu warga dengan terpenuhinya akan kebutuhan akan darah. (*)
×
Berita Terbaru Update