Notification

×

Iklan ok

Warga Dusun Blang Grong - Grong Sembelih 5 Ekor Hewan Qurban

Jumat, 31 Juli 2020 | 18.37 WIB Last Updated 2020-07-31T14:15:43Z

tempukan daging kurban

Gemarnews.com, Pidie Jaya - Merayakan hari raya Idul Adha 1441 H tahun 2020, warga Dusun Blang Gampong Grong - Grong, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, melaksanakan penyembelihan sebanyak 5 ekor hewan qurban, Jumat (31/07)

Pemotongan hewan qurban yang berasal dari Masyarakat Dusun Blanh dilaksanankan di Halaman Meunasah Setempat.

"Hari Raya Idul Adha tahun ini, kita hari ini telah menyembelih 5 ekor hewan Qurban yang terdiri dari 4 ekor lembu dan 1 ekor kambing, kata Abdullah, SH, ketua panitia.

Ia mengatakan, penyembelihan hewan kurban dilaksanakan usai shalat Idul Adha. Untuk daging hewan kurban tersebut dibagikan kepada masyarakat kurang mampu, anak yatim dan piatu dengan jumlah 175 tumpuk.

“Di tengah pandemi ini kita sama-sama saling berbagi agar sama-sama merasakan ataupun menikmati daging hewan kurban ini,” ujarnya

Kurban yang dilaksanakan pada hari raya pertama ini bertujuan agar masyarakat bisa merasakan daging kurban lebih awal, tambahnya

"Semoga kurban yang dilaksanakan tahun ini terus berlanjut ditahun selanjutnya agar masyarakat bisa menikmati daging kurban tiap tahun". (*)

×
Berita Terbaru Update