Dok.Foto, Ambulance Herry Center Parkir di Mabolres Abdya.
GEMARNEWS.COM - BLANGPIDIE, Ambulance Herry Center Aceh Barat Daya (Abdya) parkir di halaman Mapolres, mobil itu sengaja diletakkan dihalaman depan tepatnya di depan ruangan Kapolres Abdya.
Abdul Razak selaku koordinator Herry Center Abdya kepada awak media menjelaskan, mobil milik yayasan dibawah pimpinan Herry Sunanda tersebut sudah resmi beroperasi dalam Kabupaten setempat terhitung hari senin tanggal 23 november 2020.
"Mulai hari ini Senin, Ambulance sudah beroperasi didalam Kabupaten Abdya, untuk lebih memaksimalkan tujuan Ambulance tersebut kita berupaya memberitahu pihak keamanan, terutama pihak Satlantas melakui Kasat Lantas Polres Abdya," terang Razak.
Selain Kasat Lantas dan Kapolres Abdya, pihak Herry Center juga menyurati direktur Rumah Sakit Umum Teuku Peukan (RSUTP) Padang Meurante Susoh, hal ini dilakukan sebagai bentuk mitra bantuan terkait rujukan pasien yang nantinya memerlukan ambulance, terutama dari puskesmas yang ada disembilan kecamatan dalam kabupaten tersebut.
"Kepada direktur RSUTP kita sudah menjelaskan sedetail mungkin, untuk bisa menerima bantuan Ambulance pihaknya harus menghubungi kemana, semua itu sudah kita cantumkan di surat pemberitahuan," tambah Razak.
Dalam surat pemberitahuan tersebut Abdul Razak menjelaskan 2 wilayah beroperasi Ambulance diantaranya, untuk posko Alue Sungai Pinang satu unit Ambulance mencakup Kecamatan Blangpidie, Susoh, Jeumpa, Kuala Batee dan Babahrot, dengan nomor Phonsel yang dapat dihubungi +62 822-1189-6604.
Sedangkan Posko yang berada di Desa Lhang mencakup Kecamatan Setia, Tangan - tangan, Lembah Sabil dan Manggeng, dengan nomor Phonsel yang dapat dihubungi +62 822-1189-6605.
"Nomor HP hanya beda satu angka, jangan sampai pihak yang ingin bantuan Ambulance salah menghubungi nomor, ini yang perlu kita jelaskan kepada instansi terkait," pungkas Razak. (/red)