Dok.foto Ngobrol Asik - Muda Pengusaha Naik Kelas’ di Cendana Wangi Cafe, Pasar Gede Surakarta bersama Gibran Rakabuming Raka
GEMARNEWS.COM , SOLO - Menghadiri acara ‘Ngobrol Asik - Muda Pengusaha Naik Kelas’ di Cendana Wangi Cafe, Pasar Gede Surakarta, Sabtu (28/11/2020) malam, Gibran Rakabuming Raka (33) calon Wali Kota Solo turut didapuk menjadi salah satu narasumber untuk memaparkan berbagai strategi dan pengalaman di dunia usaha.
Pandemi yang tak hanya memukul masalah kesehatan, namun bidang usaha juga sangat terdampak. Hal ini menuntut pelaku UMKM untuk berinovasi, “Saatnya kita berinovasi. Kita harus beradaptasi cepat di era pandemi. Kebetulan saya kan bergerak di bidang kuliner, akhirnya kita bikin frozen food Cloud Kitchen. Karena orang kan takut makan di tempat,” ujar Gibran menjelaskan.
“Pilih juga orang terbaik di bidangnya, choose the ‘A Team’ buat nge-handle management usaha kita,” lanjut pengusaha Chilli Pari Catering itu.
Saat sesi tanya jawab dengan peserta diskusi, Gibran turut mendapat pertanyaan mengenai apakah kelak akan ada komunitas UMKM anak muda di Solo. “Sebenarnya bukan komunitasnya yang dibentuk, tapi ekosistemnya. Nanti akan ada Creative Hub, ruang publik yang bisa membentuk ekosistem bisnis yang dikomandoi anak-anak muda, di sana juga akan diajari soft skill dan hard skill. Untuk UMKM kita dampingi dari branding, marketing hingga perizinan,” tandas pemilik brand kuliner Mangkokku itu.
Lebih lanjut, Gibran menuturkan UMKM dan PKL bisa jadi penggerak roda ekonomi untuk bangkit dari pandemi. Ginda Ferrachtriawan selaku anggota DPRD Kota Surakarta yang juga menjadi penanggap di forum diskusi tersebut menyampaikan, UMKM di Solo harus naik kelas, “Kapan lagi kalau nggak sekarang? Mumpung nanti Insya Allah semoga Mas Gibran yang jadi wali kota, jadi harus progresif,” tuturnya.
Sementara itu, Guntur Wahyu Nugroho selaku panitia penyelenggara dan relawan Muda Visioner mengungkapkan, “Ini yang sangat membanggakan, teman-teman muda pengusaha mau belajar bareng, tentang suka duka sharing pengalaman usaha, nah juga ditanggapi Mas Gibran dan Mas Ginda. Kita yakin Solo ini akan bergerak maju dan berakselerasi baik. Kita yakin Solo dipimpin Mas Gibran kedepan akan jauh lebih baik,” ujarnya bersemangat sambil diiringi tepuk tangan hadirin.
Diskusi yang berlangsung santai dan dinamis tersebut berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan, para peserta wajib memakai masker, cek suhu tubuh hingga menjaga jarak.