Notification

×

Iklan ok

Kasat Binmas Polres Abdya Ingatkan Warga Tentang Hukum Narkotika

Kamis, 03 Desember 2020 | 10.51 WIB Last Updated 2020-12-03T03:51:44Z

GEMARNEWS.COM - BLANGPIDIE, Kasat Binmas Polres Aceh Barat Daya (Abdya) lakukan penyuluhan hukum tentang narkoba kepada aparatur gampong dan masyarakat di Aula Kantor Camat Blangpidie, Kabupaten setempat.

Pada kegiatan yang digelar oleh Lembaga Pemberdayaan dan Pengembangan Ekonomi Desa (LP2ED) tersebut, diikuti oleh sejumlah perangkat gampong dan masyarakat dari Kecamatan Blangpidie dan Kecamatan Jeumpa.

Kasat Binmas Polres Abdya, AKP Chairil Ansar SSos MH memaparkan materi menyangkut peran Polri dalam pencegahan dan pembinaan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika.

"Polri dan masyarakat sangat berperan dalam upaya pencegahan penyalahgunaan dan peredaran narkoba," kata AKP Chaidir, Rabu, 2 Desember 2020.

Kasat Binmas berharap, dengan adanya kegiatan tersebut, peserta dapat menjadi kader-kader untuk menyebarluaskan tentang bahayanya narkoba. Ia juga menjelaskan bahwa narkoba lebih banyak dampak buruknya dibanding manfaatnya.

"Kami berharap semoga para peserta dapat menjadi penyambung lidah kemasyarakat. Selain itu, peserta sendiri juga bisa menghindari penyalahgunaan narkoba,” ujar Kasat Binmas Polres Abdya, AKP Chairil Ansar, SSos, MH. (TR)
×
Berita Terbaru Update