Gemarnews.com, Aceh Utara - Anggota Komisi IV DPR RI Muslim S.HI.,MM dari daerah pemilihan Aceh II, menyerahkan bantuan sembako dan turun langsung meninjau kondisi banjir yang menimpa masyarakat Gampong Meunasah Mesjid Kecamatan Samudera Kabupaten Aceh Utara, Selasa (15/12).
Penyerahan bantuan sembako di lakukan secara langsung oleh Muslim S.HI.,MM
kepada masyarakat Gampong Menasah Mesjid Kecamatan Samudera Kabupaten Aceh Utara dan bantuan sembako lain dibagikan langsung oleh tim relawan Bang Muslim di setiap kecamatan di Kabupaten Aceh Utara.
Adapun bantuan yang diserahkan berupa kebutuhan pokok mulai dari beras, telur, minyak, mie instan, makanan ringan, air mineral, sabun hingga obat-obatan.
Muslim S.HI.,MM turun langsung ke lokasi terdampak banjir dan menyusuri berberapa daerah di wilayah tersebut yang masuk ke dalam daerah pemilihan Aceh II.
Muslim mengatakan, memang dari segi jumlah tidak mampu mencakup semua warga yang menjadi korban banjir, tetapi dalam kondisi darurat seperti sekarang, sangat diperlukan bantuan masa tenggang.
"Dengan adanya bantuan ini semoga dapat meringankan beban masyarakat, kita juga berkomitmen akan membantu fasilitasi bagi sektor pertanian yang gagal panen," ujar Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat ini.
Tuha Peut Gampong Meunasah Mesjid, Hamdani mewakili masyarakat Gampong Meunasah Mesjid sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Bang Muslim S.HI.,MM anggota DPR RI Komisi IV dari Fraksi Demokrat untuk warga korban bencana banjir Gampong Mesjid.
"Semoga bantuan yang diberikan Bang Muslim dapat meringankan beban warga di tiga kecamatan yang mendapat musibah," tutupnya.