Gemarnews.com, Tapak Tuan -Direktur Politeknik Aceh Selatan, Dr. Muhammad Yasar, S.TP., M.Sc hadir sebagai keynote speaker Seminar Pengembangan dan Peningkatan Mutu Perguruan Tinggi Swasta yang digelar oleh Akademi Farmasi Yayasan Pendidikan Pengetahuan Mandiri (YPPM) Banda Aceh, 3 Februari 2021.
Kegiatan seminar sehari tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) dan dibuka secara langsung oleh Direktur Akfar YPPM Mandiri, Rosa Mardiana, ST., MT. Peserta kegiatan ini terdiri dari para pengelola lembaga dan civitas akademika Akfar YPPM Mandiri dan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STIM) Banda Aceh.
Menurut Rosa, kehadiran Direktur Poltas sebagai narasumber memiliki arti penting dalam implementasi kesepakatan kerjasama yang telah dirintis bersama-sama Poltas. Sebagai perguruan tinggi berbentuk vokasi tentunya kita memiliki tantangan yang sama. Untuk itu sharing informasi seperti ini perlu terus digalakkan.
Dalam pandangan kami, kampus Poltas memiliki banyak terobosan yang menarik terutama terkait kegiatan kerjasama luar negerinya. Kampus kebanggaan masyarakat negeri pala ini juga terlihat menonjol dari segi inovasi dan kreatifitasnya. Sungguh menjadi inspirasi bagi kami, ujar Rosa.
Sementara Dr. Yasar dalam pemaparannya menyebutkan bahwa pihaknya sedang konsen dengan upaya peningkatan mutu. Diantara strategi yang ditempuh adalah melalui penguatan unit penjamin mutu (UPM). Menurut Yasar, UPM adalah ujung tombak perbaikan dan peningkatan mutu di Poltas. Apalagi Poltas sedang menghadapi proses reakreditasi.
Program-program kerja yang kami laksanakan sepenuhnya berpedoman dari panduan akreditasi yang dikeluarkan oleh BAN-PT. Semoga upaya dan kerja keras seluruh civitas akademika Poltas mampu memperoleh hasil terbaik.(Misran)