Notification

×

Iklan ok

Percepat Masa Tanam Babinsa Bantu Petani Bajak Sawah

Senin, 22 Maret 2021 | 16.58 WIB Last Updated 2021-03-22T09:58:14Z

GEMARNEWS.COM - BLANGPIDIE, Menjelang persiapan masa tanam, Babinsa Koramil 04/Susoh Kodim 0110/Abdya Sertu  Afriadi melaksanakan pendampingan pengolahan lahan menggunakan traktor milik Muksin  seluas 0,5 Ha di Desa Meunasah Kecamatan Susoh Kabupaten Abdya , Senin (22/03/21)

Kegiatan pengolahan sawah milik Muksin seluas 0,5 hektar yang akan ditanami padi kembali pasca- panen bulan ini, dilakukan dengan menggunakan satu unit traktor tangan.

Sertu Afriadi saat di lokasi mengungkapkan, pengolahan lahan sawah melalui pembajakan dengan menggunakan traktor ini bertujuan untuk memperbaiki sifat fisik tanah melalui pembajakan ini, kondisi permukaan tanah yang semula keras akan menjadi gembur dan melumpur, sehingga saat ditanami, akar padi dapat tumbuh dan berkembang leluasa, ungkap nya.

Kegiatan pendampingan yang dilakukan para Babinsa, dalam rangka percepatan tanam dan memberikan contoh kepada para petani agar percepatan tanam kembali dapat dilakukan dengan baik dan cepat guna mendukung program ketahanan pangan.

Hal ini dilakukan untuk memotivasi para petani dalam pengolahan lahan menghadapi musim tanam mendatang guna penguatan kapasitas produksi pangan menuju pencapaian swasembada pangan", pungkasnya.

Sementara itu pemilik lahan Muksin, mengatakan, mengucapkan banyak terima kasih dengan hadirnya Babinsa di lapangan selain pendampingan langsung ke sawah, Babinsa juga sering menghimbau para petani di desanya untuk mempercepat tanam seusai panen, mempersiapkan benih padi yang akan ditanam dan mengolah lahan sawah secara tepat, Jelasnya. (TR/Wan)
×
Berita Terbaru Update