Notification

×

Iklan ok

Mukhlisin Putra Aceh Selatan Terima Awards Dari FEBI UIN Ar-raniry

Jumat, 09 April 2021 | 00.33 WIB Last Updated 2021-04-08T17:33:58Z
Gemarnews.com l Banda Aceh - Mukhlisin salah seorang sosok pemuda mahasiswa daerah Aceh Selatan, dianugerahi Penghargaan FEBI Awards tahun 2021, dengan kategori “Mahasiswa Berprestasi diBidang Student Volunteer Terbaik 1”, yang diserahkan langsung oleh Pihak Dekanan FEBI UIN Ar-raniry di Ruang Teater FEBI UIN Ar-raniry 08 April 2021.

Penghargaan tersebut diperoleh Mukhlisin  berkat  kegigihan, prestasi dan sumbangsihnya bagi FEBI & UIN Ar-raniry melalui Kegiatan yang dilaksanakan nya, serta pencapaian perannya di Sumatra dan Nasional. Penghargaan tersebut diberikan kepada dirinya selaku salah seorang Mahasiswa FEBI UIN Ar-raniry untuk merefleksikan Peran Volunteer dan harapan terus berkembang.

“Allhamdulillah Penghargaan ini diberikan untuk memberikan dorongan dan semangat kepada saya pribadi dan mahasiswa FEBI lainnya agar dapat memberikan peran terbaik kepada Fakultas,Universitas,Daerah & Nasional.,"Jelas Mukhlisin, Kamis(8/4/2021).

Ia menambahkan, adapun kriteria yang dinilai dalam penganugerahan tersebut meliputi, "Aktif,responsibility dan Peran serta sosial"  kemampuan berkembang, serta memiliki tanggung jawab sosial yang tinggi.

Kata Mukhlisin  terkait pembangunan Rasa Kepedulian bagi mahasiswa harus ditanamkan sesuai kondisi kekinian dan karakteristik Mahasiswa itu sendiri, serta harus visioner dan berorientasi. 

“coba kita lihat sekarang Para mahasiswa disibukkan dengan gadget mereka, sekarang kita harus mengubah pola pikir mereka atau menanamkan rasa kepedulian yang besar untuk bisa berusaha memberikan peran sosial untuk kemajuan bangsa dan negara untuk beberapa tahun kedepan dan banyak perubahan lain yang harus kita lakukan untuk pengembangan ekonomi diwilayah kita untuk menjadi Pemimpin Masa Depan Untuk Indonesia Maju sesuai dengan Karakteristik Masing-masing" imbuhnya.

Mukhlisin juga sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas penghargaan yang turut membuktikan dan mengapresiasi keaktifan dirinya dikampus. “Semoga ini terus memotivasi saya untuk terus berbuat lebih baik dimasa yang akan datang,” jelasnya.

Acara Penyerahan Awards ini diawali dengan kegiatan Pertemuan Stakeholders & Pengguna Lulusan oleh FEBI UIN Ar-raniry, Kegiatan ini di buka Oleh Wakil Rektor 3 UIN Ar-raniry Dr. Saifullah Idris. M. Ag, Dalam Sambutannya Ia berharap melalui Acara ini  Visi Misi FEBI UIN Ar-raniry sesuai dengan Realita Masyarakat. 
" Kita harapkan dengan adanya acara merefleksikan kembali Visi Misi FEBI UIN ar-raniry Ini, Visi Misi FEBI agar benar-benar membumi ditengah masyarakat, dan dapat menemukan  apa yang menjadi permasalahan dan yang dibutuhkan ditengah masyarakat" harapnya. 
Kegiatan inti pada acara ini adalah penyampaian Visi Misi serta Kurikulum FEBI UIN ar-raniry Oleh Wakil Dekan 1 FEBI Dr. Hafas Furqani,M.Ec, Disusul dengan Penyampaian Tugas Wakil Dekan 3 Bidang Kerjasama & Kemahasiswaan Dr. Analiansyah, M.Ag, selanjutnya Penyampaian Visi Misi Program Studi Ekonomi Syariah Oleh Dr. Nilam Sari, M. Ag selaku Ketua Program Studi, Penyampaian Visi Misi Program Studi Perbankan Syariah Oleh Ketua Program Studi Dr. Nevi Hasnita, M.Ag dan Penyampaian Visi Misi Program Studi Ilmu Ekonomi Oleh Dr. Muhammad Adnan, S.E.,M.Si yang juga Ketua Prodi.
Setelah Selesai Berlangsung nya kegiatan Pemaparan Visi Misi, Selanjutnya Tanggapan Dari Pada Stakeholders, dan di susul kegiatan Pembagian Piagam Penghargaan FEBI Awards 2021.

Acara ini juga di hadiri Oleh Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Aceh Teuku Munandar, Akmal Dari Bank Aceh Syariah Capem UIN Ar-raniry, Aulia Rahman Dari Sunlife Asuransi, Direktur Utama Hikmah Wakilah Aceh Sugito, dll. 
Acara ini ditutup langsung oleh Dekan FEBI UIN Ar-raniry Dr. Zaky Fuad. M. Ag. (Beni)
×
Berita Terbaru Update