Gemarnews.com, Blangpidie - Ketua dewan perwakilan rakyat kabupaten Aceh barat daya Nurdianto menjelaskan bahwa hak untuk mengeksekusi lahan bekas HGU PT.CA bukan ranahnya DPRK, Melainkan ramah kepala daerah dalam hal ini Bupati Aceh barat daya, Jumat (25/6/2021).
Diberitakan sebelumnya bahwa ketua posko perjuangan rakyat Aceh barat daya Harmansyah mendesak DPRK agar segera mengeluarkan rekomendasi dari DPRK agar lahan tersebut bisa segera dibagi kemasyarakat, terkait dengan pernyataan tersebut ketua DPRK Abdya menyatakan bahwa apa yang disampaikan oleh ketua Pospera tersebut Keliru sama sekali.
" Pasal nya pernyataan ketua pospera abdya harmansyah itu tidak mendasar, seharusnya pernyataan itu ditujukan kepada pemerintah abdya ya itu bupati karna dalam hal HGU PT CA bupati selaku pemerintah daerah mempunyai hak yg lebih dibandingkan DPRK dalam membagi tanah HGU tersebut" Kata Nurdianto.
Ketua Pospera Abdya juga harus paham kalau tugas dan fungsi lembaga DPRK itu diantara nya pengawasan, bajeting dan legislasi jadi tidak ada disana disebutkan sebagai eksekusi.
"Perlu ketua POSPERA abdya tahu di pertengahan Tahun 2020 lalu DPRK sudah mengadakan Rapat dengar pendapat (RDP) dengan Bupati dan forum komunikasi pimpinan daerah kabupaten (FORKOPIMKAB) aceh barat daya disana kita sudah membuat sebuah rekomendasi dan kesepakatan bahwa dalam pembagian lahan ex HGU PT CA itu kita serahkan sepenuhnya kepada pemerintah daerah sesuai dgn petunjuk pelaksanaan (Juklak) dan petunjuk teknis (Juknis) nya" lanjut Nurdianto.
Hari ini tinggal kita tunggu saja pemerintah abdya untuk mengajukan proses nya ke DPRK dan Pihaknya siap mendukung dikala sudah sesuai dgn aturan.
Harapan masyarakat tentang lahan yang selama ini merupakan hak masyarakat harus segera terealisasi, ini menyangkut dengan ekonomi masyarakat serta kondisi lahan yang saat ini masih terbengkalai tanpa ada kejelasan.
Tentu saja harapan kepada kedua belah pihak eksekutif dan legislatif harus kompak mencari solusi agar lahan tersebut bisa di manfaatkan kepada masyarakat sesuai dengan janji bupati Aceh barat daya untuk membagikan tersebut selain untuk mesyarakat juga untuk beberapa lembaga keagamaan bisa segera terwujud, semoga saja. (YG)