Gemarnews.com, Lhokseumawe - Objek wisata Pantai Ujung Bate di Desa Ujung Blang Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe dinilai minim perhatian dari pemerintah setempat.
Akibatnya beberapa fasilitas pendukung seperti jalan masuk ke area objek wisata sangat tidak layak di lalui karena akses yang sangat sempit dan di penuhi oleh krikil hingga dapat membahayakan para pengunjung.
Salah seorang warga sekitar mengharapkan perhatian dari Pemkot Lhokseumawe. Pasalnya objek wisata ini setiap harinya ramai dikunjungi pengunjung, apalagi hari libur tempat ini penuh di serbu pengunjung.
“Kami butuh perhatian dari pemerintah untuk fasilitas pendukung objek wisata Pantai Ujung Bate ini, selama ini sangat kurang perhatian dari pemerintah daerah untuk objek wisata Pantai Ini ,” kata warga yang enggan menuliskan namanya, Sabtu (26/6).
Tak hanya itu, Muhammad Willy selaku pengunjung wisata Pantai Ujung Bate menilai objek wisata Pantai Ujung Bate bisa dikatakan melimpah. Sayangnya, hingga saat ini pemerintah Kota Lhokseumawe melalui dinas terakit dinilai belum mampu memanfaatkan potensi yang ada secara optimal.
“Kalau dikelola dengan lebih baik lagi, insyallah semakin bisa membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat juga berpotensi meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) apabila dikelola sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” katanya. (*)