![]() |
Calon Imum Mukim Pango atau Meunara Baro Kecamatan Krueng Barona Kabupaten Aceh Besar |
Gemarnews.com, Aceh Besar - Panitia Pemilihan Imum Mukim Meunara
Baro di kecamatan Krueng Barona Jaya Aceh Besar, akan menggelar pemilihan di pertengahan
bulan Agustus 2021.
Ketua Panitia Pemilihan, Safriadi Ibrahim kepada Gemarnews.com,
Kamis (29/7/2021), menjelaskan, untuk suksesnya pelaksanaan pemilihan tersebut,
panitia telah menetapkan dua calon dalam kemukiman tersebut.
Adapun dua calon imum mukim tersebut merupakan tokoh masyarakat
yaitu Zulkarnen Adnan, M. Si, Imum Mukim Petahana yang berasal dari gampong
Miruk dan Ir. H. Teuku Mufizar, M.P asal gampong Gla Deyah, Krueng Barona Jaya.
Ke duanya merupakan sosok tokoh masyarakat yang mempunyai
banyak kelebihan dan dipandang cakap serta mampu mengemban amanah dalam
memperebutkan 77 suara sebagai Imum Mukim periode 2021 – 2026 dala, sambung
Safriadi.
Secara historis keduanya merupakan pensiunan dari PNS dengan
beragam jabatan yang telah mereka emban selama aktif di pemerintahan serta
banyak diklat yang juga telah mereka ikuti pada masanya.
Kita selaku panitia mengharapkan siapa pun yang terpilih dan
memenangkan jabatan Imum Mukim nanti adalah kemenangan masyarakat kemukiman
Pango atau Meunara Baro. Yang penting, Imum Mukim terpilih haruslah amanah,
mengedepankan kepentingan masyarakat dalam kemukimannya dan berlaku adil dalam
masa kepemimpinannya, terangnya.