Notification

×

Iklan ok

Dandim 0102/Pidie Ikuti Vidcon Rakor Pembangunan Bendungan Keuruto, Rukoh dan Tiro bersama KSP

Jumat, 13 Agustus 2021 | 14.50 WIB Last Updated 2021-08-13T07:50:16Z
Dok.foto : Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha SE, M.I.P 



GEMARNESCOM, PIDIE - Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha SE, M.I.P megikuti kegiatan Vidcon rapat koordinasi pembangunan Bendungan Keuruto, Rukoh dan Tiro yang diselenggarakan oleh Kepala Staf Kepresidenan ( KSP ) RI bertempat di ruang Vidcon Kodim 0102/Pidie, Jln. Prof A. Majid Ibrahim Gampong Lapeude Baroh Kecamatan Pidie Kabupaten Pidie. Jum'at (13/08/2021).

Turut mendampingi Dandim pada kegiatan tersebut yakni Pasi Ter Kodim 0102/Pidie Kapten Kav Ilham P. Siregar, Pgs Pasi Ops Kodim 0102/Pidie Kapten Inf Ridwan S, serta beberapa orang Bintara Staf Kodim 0102/Pidie.


Saat ini Pemerintah sedang membangun tiga bendungan di Aceh yang masuk menjadi proyek strategis nasional (PSN) Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Aceh. Bendungan tersebut adalah Bendungan Keureuto di Aceh Utara, Bendungan Rukoh, dan Tiro yang berada di Kabupaten Pidie.

Dalam keterangannya, Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha SE, M.I.P mengatakan. Proyek pembangunan bendungan yang yang ada diwilayah Pidie yakni Bendungan Rukoh dan Tiro merupakan Proyek Strategis Nasional yang sudah di target Pemerintah batas waktu penyelesaian pekerjaannya. Kodim 0102/Pidie siap membantu untuk kelancaran proses pembangunan dua bendungan tersebut." terangnya.

Menurut Dandim. Pembangunan Bendungan tersebut sangat berguna dan memiliki potensi untuk dimanfaatkan sebagai pengendali aliran air yang dapat difungsikan untuk bermacam keperluan masyarakat termasuk sebagai sumber Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)." Ungkap Dandim.
×
Berita Terbaru Update