Notification

×

Iklan ok

USK Kumpulkan 61 kantong darah

Kamis, 02 September 2021 | 15.54 WIB Last Updated 2021-09-02T08:54:53Z

Gemarnews.com, Banda Aceh - Palang Merah Indonesia (PMI) Banda Aceh bekerjasama dengan Universitas Syiah Kuala dan UKM KSR PMI USK menggelar kegiatan donor darah di Gelanggang Mahasiswa, Rabu (2/9). Kegiatan donor darah merupakan gerakan USK mendonor darah dalam rangka memperingati milad USK ke-60 tahun.


Kegiatan donor darah di ikuti oleh Wakil Rektor I USK Prof. Dr. Ir. Marwan, Dosen, Staf dan Mahasiswa USK. Peserta donor darah sangat antusias mengikuti donor darah dan berhasil mengumpulkan darah sebanyak 61 kantong


Wakil Rektor I USK Prof. Dr. Ir. Marwan saat dikonfirmasi menjelaskan dalam rangka milad USK ke-60 tahun kita melaksanakan donor darah dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan darah, mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa memberikan kontribusi kepada masyarakat luas. Kami juga mengajak semua Mahasiswa, dosen dan tenaga pendidikan USK yang sehat untuk bisa mendonorkan darah.


Ketua  PMI Banda Aceh Qamaruzzaman Hagny saat dikonfirmasi mengucapkan terimakasih kepada Universitas Syiah Kuala dan KSR PMI USK yang telah melaksanakan donor darah pada hari ini, semoga apa yang disumbangkan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat yang sedang membutuhkan darah di Rumah Sakit.

Ayo kita membantu saudara, sahabat dan keluarga kita yang membutuhkan darah dengan cara donor darah rutin 2 bulan sekali di UDD PMI Banda Aceh. Jika ada yang membutuhkan darah bisa langsung menghubungi call center UDD PMI Banda Aceh 08116815800. (M)

×
Berita Terbaru Update