Notification

×

Iklan ok

Berlubang, Warga Mulba Gotong Rayong Tampal Jalan

Rabu, 08 Desember 2021 | 14.06 WIB Last Updated 2021-12-08T08:44:36Z



Gemarnews.com, Pidie Jaya - Inisiatif warga gampong Mesjid Ulim Baroh Kecamatan Ulim dalam memperbaiki jalan berlubang di gampongnya patut menjadi contoh, warga secara gotong royong menambal jalan berlubang dengan sukarela.

Penambalan jalan berlubang itu dilakukan dengan menggunakan pasir. Pembelian pasir merupakan swadaya masyarakat dalam membatu jalan lintas Kecamatan Ulim - Meurah Dua.

"Kami merasa salut atas inisiatif yang dilakukan warga Mesjid Ulim Baroh. Untuk memperbaiki jalan akses gampong sendiri tidak menggantungkan Pemkab," ujar salah satu masyarakat Mesjid Ulim Baroh, Fadli (8/11/2021).

Fadli menilai upaya masyarakat ini patut menjadi contoh. Apalagi, kesadaran masyarakat untuk memelihara jalan gampong ditunjukkan dengan bergotong-royong menambal jalan yang berlubang di sejumlah titik.

"Jalan ini kondisinya banyak yang berlubang dan kerap menyebabkan terjadinya kecelakaan,"tambahnya.

Masyarakat tergerak memperbaiki jalan karena jalan yang berlubang dan membahayakan pengendara.

"Disini kerap kali menimbulkan kecelakaan lalulintas".

Warga lainnya, Leha berharap pemerintah bergerak untuk memperbaiki jalan ini.

"Sepanjang jalan banyak lubang, efek dari jalan rusak," ujar Leha.

Untuk peningkatan jalan di gampong Mesjid Ulim Baroh sudah masuk dalam Rencana Penanganan tahun anggaran 2022, ujar Kepala Dinas PU Oryzal melalui chat wahtsappnya.

"InsyaAllah tahun 2022, titik jalan tersebut sudah masuk dalam tahap penanganan dan di tangani,"

Ia berharap kepada warga untuk bersabar atas keterbatasan anggaran yang yang dimiliki Pemkab Pidie Jaya tahun 2021, pemeliharaan jalan harus dilkukan secara bertahap sesuai dengan anggaran yang tersedia, pintanya.(*)

×
Berita Terbaru Update