Gemarnews.com, Pidie Jaya - Donasi untuk korban banjir di Aceh Utara terus mengalir. Di Pijay, program pejuang Subuh dan Jum'at berkah karyawan Pukesmas Trienggadeng untuk membantu para korban. Hari ini menyerahkan donasi kepada BAPERA untuk membantu korban banjir.
"Alhamdulillah ini ada sedikit sumbangan untuk korban banjir Aceh Utara dari Pejuang Subuh dan Jum'at berkah para pegawai dan Staf Puskesmas Trienggadeng " ucap Bang Saiful, kepada Gemarnews.com, Sabtu (8/1/2021).
Bantuan tersebut hari ini kita serahkan langsung kepada Ketua BAPERA di Emirat Resto dan Caffe di Pijay.
Sementara itu Ketua Bapera Pijay Muhammad Fajri mengucapkan terimakasih kasih kepada para donatur yang telah mempercayai kami Bapera sebagi perpanjangan tangan untuk menyalurkan bantuan kepada korban banjir Aceh wilayah timur.
"Ini sebuah penghargaan besar dari masyarakat Pidie Jaya kepada kami Bapera khusus para donatur yang telah berpartisipasi untuk meringankan beban saudara saudara kita yang sedang berjibaku mengahadapi musibah banjir," terang Fajri.
Perlu di sampaikan bahwa kami untuk tahap pertama telah menyalurkan kemarin hari kamis di Aceh Utara dalan bentuk sembako, Air mineral, keperluan bayi dan pakaian layak pakai.
Lebih lanjut Fajri mengatakan, untuk Bapera Pidie Jaya akan terus membuka open donasi untuk Korban banjir Aceh Wilayah timur sampai batas waktu yang belum ditentukan,
"Bantuan tahap kedua untuk korban banjir Aceh Wilayah timur, open donasinya akan terus kita buka dan terima sampai batas waktu yang belum ditentukan" Pungkasnya (*)