Dok.foto : Ketum Partai Perindo , Hary Tanoesoedibjo saat membuka Rakerwil Partai Perindo se-Papua .
"Tahun 2024, saya canangkan Partai Perindo harus menjadi partai yang besar. Artinya apa? Perolehan kursi harus banyak di semua tingkatan. Nasional, tingkat 1 dan tingkat 2," kata Ketum.
Ketum menegaskan Anggota dewan Partai Perindo di Papua yang saat ini berjumlah 47 orang, harus kembali terpilih. Bahkan, jumlahnya harus bertambah pada 2024 mendatang.
"47 anggota dewan jadi berapa? 100 misalnya atau 120. Kita harus coba maksimalkan, termasuk memberikan kontribusi di DPR RI," tegasnya.
Partai Perindo, lanjut Hary, meyakini bahwa untuk membuat Papua dan Indonesia maju, harus mempercepat produktivitas dan kesejahteraan masyarakat yang belum sejahtera, baik melalui percepatan pendidikan, maupun melalui keberpihakan kebijakan.
"Diberikan perhatian khusus sesuai dengan kebutuhan mereka, supaya mereka lebih cepat maju," kata Ketum
Raflus Doranggi, Ketua DPW Partai Perindo Papua, mengatakan setelah 7 tahun berdiri, Partai Perindo sudah bisa menjadi salah satu partai yang cukup besar di Papua.
"Saat ini kita telah mempunyai 47 anggota dewan yang tersebar di 22 kabupaten/kota dari 29 kabupaten/kota, itu setara dengan 75% dari seluruh kabupaten di Papua," tuturnya.
Dia menjelaskan Partai Perindo Papua tengah mempersiapkan diri menghadapi verifikasi KPU.
"Harus 100% untuk pembentukan di seluruh kabupaten/kota, DPC-DPC harus 100%," katanya. ( * )