Notification

×

Iklan ok

Kampus Ungu Unmuha Yudisium Sarjana dan Magister Kesehatan Masyarakat

Minggu, 27 Maret 2022 | 22.34 WIB Last Updated 2022-03-27T15:34:25Z
Dok Foto : Pelaksanaan Yudisium FKM Unmiha ke - 44. (IST)

Gemarnews.com, Banda Aceh - Senat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muhammadiyah Aceh menggelar acara Rapat Terbuka  yudisium magister kesehatan masyarakat (S2) ke - 12 dan  Sarjana kesehatan masyarakat (S1) ke – 44 diruang Auditorium BC lantai II gedung FKM Jalan Muhammadiyah. Batoh. Kota Banda Aceh.

Dekan fakultas kesehatan masyarakat Universitas Muhammadiyah Aceh Prof. Asnawi Abdullah, SKM. MHSM, MSc. HPPF, DLSHTM, PhD. meyampaikan  “ hari ini merupakan hari yang di nanti nantikan bagi kita semua untuk melaksanakan yudisium  ke 44 sarjana kesehatan masyarakat, kalau kita ingat kembali yudisium seperti ini pertama kali  kita laksanakan pada tanggal 14 november 1998.

Pada hari ini kita yudisium Magister Kesehatan Masyarakat (S2)   yang ke-12 sebanyak 20 lulusan, pasca sarjana  pertama dilaksanakan pada tanggal 03 september 2016 ,dan sudah meluluskan sebanyak 270 orang.

Untuk Sarjana (S1) kita sudah luluskan sebanyak 4.749 orang  suatu kebanggaan bagi kita semunya , alumni kita telah berhasil meniti karir di berbagai jenjang, instansi pemerintah, swasta, institusi pendidikan dan banyak juga memiliki usaha enterprener sendiri.

Dalam kesempatan ini kami mengucapkan terimakasih kepada para dosen yang telah membina dan memberi kontribusi terbaik kepada kita semua, terimakasih juga kita sampaikan kepada civitas akademika telah berupaya meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dan berupaya memberikan yang terbaik kepada mahasiswa.

Penghargaan saya kepada dosen, mahasiswa, tenaga akademik yang telah berkontribusi dengan baik mulai mendapatkan pridikat akreditasi A lima tahun yang lalu untuk prodi S1, kita merupakan prodi S1 swasta pertama yang meraih predikat akreditasi A (unggul).
Alhamdulillah prodi S2 beberapa waktu yang juga berhasil meraih predikat Unggul dan terimakasih kepada semua pihak. 

Harapan kita semua bagai mana tantangan kedepan kita berupaya keras melahirkan prodi S3 Kesehatan Masyarakat, ini sudah menjadi tekat kita semuanya berkat dorongan para ulumni stekholder dan impian kita memiliki prodi S3 segera terwujud.

Sekalai lagi kami mengucapkan selamat atas keberhasilan saudara-saudara dalam menyelesaikan pendidikan jenjang S1 maupun S2 di Universitas Muhammadiyah Aceh, ijinkan juga kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh keluarga yang telah bersusah payah di dalam memberikan perhatian kontribusi yang luar biasa, motivasi dan dorongan berbagai hal lainnya yang membuat kita pada hari ini bisa berhasil menyelesaikan pendidikan.

Seluruh civitas akademika memohon maaf sebesar besarnya bila dalam pelayanan selama ini kurang menyenangkan sekali lagi kami mohon maaf yang sebesar besarnya tidak ada niat untuk menunda, ini semata hanyalah kesibukan semata.

Beliau Menambahkan, kedepan bergabunglah dengan IKA-KESMA untuk S1 maupun IKA-MKM untuk S2 disini kita bisa terus membagi ilmu-ilmu baru, pengetahuan, kesempatan dan peluang baru mudah mudahan kita dapat mendaftarkan diri segera, sekali lagi harapan kami menjaga nama baik Universitas.

Kita  berasal dari program studi terakreditasi A (Unggul) , untuk itu tunjukkanlah dilapangan kalian adalah alumni-alumni yang “Unggul”, membanggakan diri sendiri, membanggakan di tempat kerja, bahkan semua dilingkungan dimana kita berada dan tentu kami juga kan mendengarkan berita-berita yang membanggakan, mudah mudahan harapan ini bisa kita wujudkan dan teruslah menjadi bagian keluarga besar Universitas Muhammadiyah Aceh.

Ketua Panitia Basri Aramiko mengatakan pada hari ini telah dilaksanakan yudisium untuk program studi S1 Kesehatan Masyarakat dan Pasca sarjana (S2) Universities Muhammadiyah Aceh yang ke-12 dan ke-44 dengan ini dapat disampaikan Fakultas Kesehatan Masyarakat telah meluluskan alumni sebanyak 4.796 S1 dan alumni tersebut tersebar di seleuh provinsi Aceh hingga keluar Aceh dengan harapan kedepan sukses terus untuk para wisudawan.

"Kami berharap apa yang telah di sampaiakn oleh pak Dekan serta Ketua Badan Pelaksana Harian (BPH) Universitas Muhammadiyah Aceh dapat kita laksanakan." Tutup Basri Aramiko. []

Pewarta : Agusnaidi.B
×
Berita Terbaru Update