Gemarnews.com, Blangpidie - kabupaten Aceh barat daya Kambali menerima Opini wajar tanpa pengecualian (WTP), bupati Aceh barat daya Akmal ibrahim menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada BPK - RI. Kamis (28/4/2022)
hal ini disampaikan Bupati Aceh barat daya setelah menerima penghargaan (WTP) dari Kepala BPK-RI Perwakilan Aceh Pemut Aryo Wibowo S.E., M.Si., Ak., CSFA
" Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak terutama kepada BPK-RI Aceh, yang telah melaksanakan proses pemeriksaan keuangan Pemerintah Kabupaten Abdya dengan baik".Kata Akmal Ibrahim selaku Bupati Aceh barat daya.
Dirinya juga berharap kedepannya agar lebih baik lagi sehingga prestasi ini bisa di pertahankan kembali.
"Ini merupakan kado HUT Abdya yang ke - 20 dimana di tahun ini terakhir kami memimpin Aceh barat daya,jadikan momentum ini untuk lebih memberikan dorongan motivasi agar pengelolaan keuangan daerah dapat lebih baik, akuntabel dan transparan" lanjutnya lagi.
Sudah 7 kali mendapatkan WTP merupakan kebanggan tersendiri bagi kabupaten Aceh barat daya yang baru saja berumur 20 tahun, prestasi inilah yang membanggakan semua pihak terutama di jajaran pemerintah kabupaten Aceh barat daya.
Adapun WTP ini di peroleh setelah BPK - RI menyatakan professional atas hasil pemeriksaan mengenai kewajaran informasi yang disajikan dalam laporan keuangan daerah.
Turut hadir dalam acara tersebut ketua DPRK Abdya Nurdianto, Sekretaris Daerah Abdya, Salman Alfarisi, S.T., Asisten Administrasi Umum Drs. Said Jailani, Kepala Inspektorat Salman S.H., Plt. Kepala Badan Pengelola Keuangan Kabupaten, Achyar Hidayat, S.E.Ak.,dan Kabag. Protokol dan Komunikasi Pimpinan Indra Darmawan, S.E. []
Pewarta : Yasri Gusman