Notification

×

Iklan ok

IPMK XVI Banda Aceh Laksanakan MUBES, Ini Harapannya

Minggu, 17 April 2022 | 11.43 WIB Last Updated 2022-04-17T07:25:38Z
Gemarnews.com, Banda Aceh - Ikatan Pelajar Mahasiswa Kaway XVI (IPMK) Banda Aceh akan mengadakan Musyawarah Besar (MUBES) dalam rangka selesainya masa kepengurusan periode 2016 – 2022.

Hal tersebut disampaikan oleh PLT IPMK, Imam Fadhil. Menurut dia, kepengurusan IPMK periode sebelumnya sudah selesai selama 6 tahun dan merujuk kepada AD (Anggaran Dasar)/ART (Anggaran Rumah Tangga) IPMK maka harus segera dilaksanakan MUBES untuk memilih Ketua Baru untuk kepengurusan periode selanjutnya.

“Untuk kepengurusan periode 2016 – 2022 sudah harus berakhir sesuai Surat Keputusan, maka MUBES akan segera dilaksanakan sesuai kesepakatan dengan Mahasiswa Asal Kaway XVI Aceh Barat,” ujarnya kepada Media (17/2/22).

Imam menambahkan, meskipun IPMK XVI Banda Aceh sudah lama tidak melaksanakan MUBES karena ada satu hal dan lain hal, akan tetapi perihal Sakral ini wajib di laksanakan untuk melanjutkan Estafet Kepemimpinan pada kader IPMK XVI Banda Aceh.

Musyawarah Besar (MUBES) ini di laksanakan pada hari Senin, 18 April 2022 di Banda Aceh dengan Tema : Meningkatkan Identitas IPMK XVI dengan Kepemimpinan yang Visioner, Misi IPMK XVI Banda Aceh di harapkan dapat aktif memberkuat Silaturahmi antar Tokoh dan Mahasiswa dan giat dalam program Sosial, pungkas Imam.

“Kegiatan ini insyaallah akan berjalan dengan lancar tanpa ada ganguan apapun dan diharapkan Pelajar maupun Mahasiswa asal Kaway XVI yang ada di Banda Aceh agar menyiapkan dirinya untuk berhadir dan juga dapat mempersiapkan kandidat calon Ketua sewaktu MUBES tiba” tutupnya. []

Pewarta : Cut Ricky Firsta Rijaya
×
Berita Terbaru Update