Notification

×

Iklan ok

Empat Pengunjung Yang Sedang Berenang Terseret Arus di Sungai Brayeun

Kamis, 25 Agustus 2022 | 20.53 WIB Last Updated 2022-08-25T13:55:47Z
Ket Foto : Ilustrasi orang tenggelam


Gemarnews.com, Aceh Besar - 
Akibat hujan deras secara tiba - tiba dan air meluap, empat orang yang sedang mandi di sungai Brayeun, Leupung, Aceh Besar terserer arus deras. Salah seorang berhasil diselamatkan oleh warga dan tiga orang lainnya dinyatakan masih hilang.


Kepala Kantor SAR Banda Aceh, Ibnu Harris Al Hussain, mengatakan, keempat korban mandi di sungai tersebut sejak tadi siang sekitar pukul 13.00 WIB. Namun secara tiba - tiba turun huja deras yang disertai dengan luapan air sungai dengan deras.

"Sekitar pukul 15.30 WIB secara tiba-tiba karena kondisi hujan lebat mengakibatkan keempat orang korban terseret arus sungai," kata Harris kepada wartawan, Kamis (25/8/2022).

Pengunjung yang sedang berada dilokasi berusaha untuk menyelematkan keempat korban. Satu orang dari keempat korban berhasil diselamatkan oleh warga. Sedangkan tim Basarnas Banda Aceh masih melakukan pencarikan ketiga korban lainnya. [C.Ricky]
×
Berita Terbaru Update