GEMARNEWS.COM , PIDIE - Dalam Menyambut HUT Persimura Ke.33 di Lapangan Utama Persimura dengan total hadiah 75 juta.
Meski unggul lebih dulu, Antam Pidie terpaksa pulang duluan usai diterkam Rimba Mila Ban Banda Aceh 1-2, pada Open Turnamen HUT Persimura ke 33 di lapangan Persimura Beureuneun, Kabupaten Pidie, Rabu, (5/10/2022).
Tampil dengan semangat juang tinggi membuat anak-anak Rimba Mila Ban mampu menghalau semua serangan Antam Pidie, dimana Muzakir, Reza Pango terus mengawal pemain kunci Antam Pidie, seperti Antoni William. Uapaya anak-anak Antam untuk menjebol gawang Rimba Mila Ban yang dikawal Munawar cukup sulit.
Dua palang pintu Rimba Mila Ban Muzakir dan Reza Pango sangat tangguh bagi Aulia Fikri, Zulfadli dan Antoni William. Namun gempuran yang dilakukan Aulia Fikri akhirnya berbuah hasil dimana Antoni William berhasil memecah kebuntuan, sundulan pemain asal Afrika ini tak mampu dijangkau penjaga gawang Rimba Mila Ban, Munawar. Gol tersebut terjadi setelah tendangan sudut pada menit 20 dan Antoni William mampun menanduk bola ke gawang Rimba Mila Ban.
Tertinggal 0-1 membuat anak-anak Rimba Mila Ban yang dimotori Reza Fandi dan kawan-kawan mulai menggempur pertahanan Antam Pidie. Namun kokohnya barisan pertahanan Antam membuat Ade Rivaldi tak mampu menerobos kotak pinalti lawan. Upaya Reza Fandi dan kawan-kawan akhir berbuah manis dimana menit 21 tendangan Reza Fandi tak mampu ditangkap penjaga gawang Antam Pidie, Nasir sehingga berubah kedudukan menjadi 1-1.
Laga yang dipimpin wasit Muhayat, berjalan dengan lancar, jual beli serangan tersajikan dengan baik. Menit 26 petaka menimpa Antam Pidie, dimana Fadlon mantan pemain Pora Aceh Besar, mampu menciptakan gol kemenangan bagi Rimba Mila Ban Banda Aceh. Sundulan Fadlon tak mampu ditepis penjaga gawang Antam Pidie, Nasir. Gol tersebut bertahan hingga turun minum.
Babak kedua Antam Pidie memasukkan Fani Aulia, namun tidak berubah kedudukan. Main sapu bersih yang peragakan anak-anak Rimba Mila Ban membuat Antoni Willam, Aulia Fikri, Mursal Zulfikar dan Fani Aulia tidak bisa berbuat banyak. Serangan anak-anak Antam selalu kandas dikaki pemain lawan.
Apiknya penampilan penjaga gawang Rimba Mila Ban Banda Aceh, Munawar membuat peluang emas anak-anak Antam mampu digagalkan. Tercatat empat peluang anak-anak Antam mampu dipatahkan Munawar. Hingga usai pertandingan kedudukan tidak berubah tetap 2-1 untuk kemenangan Rimba Mila Ban Banda Aceh.
Untuk pertandingan besok Kamis, (6/10/2022), pukul 16.30 WIB, Putra Barona Batee ditantang Bayangkara Pidie Jaya.