Gemarnews.com, Banda Aceh - Camat Baiturrahman Rahmat Saiful Bahri, S.Sos, S.E, MM menyebutkan bahwa pendataan Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) ini penting sebagai salah satu langkah untuk terciptanya satu data perlindungan sosial yang merupakan langkah awal dalam reformasi data.
" saya mengajak semua menyukseskan dan mengawal pelaksaan tersebut, terutama perangkat gampong sehingga data dapat dimanfaatkan untuk integrasi program perlindungan sosial di Kota Banda Aceh," kata Rahmat saat membuka Rakor Kecamatan Pendataan Regsosek ini Aula Kecamatan Baiturrahman.
Rahmat mengatakan bahwa regsosek adalah pendataan secara komprehensif penduduk Indonesia. Pendataan tersebut, mulai dari demografi, perumahan, kondisi disabilitas, kepemilikan aset hingga informasi geospasial.
"Dengan data yang memadai, program pemerintah akan menjadi tepat sasaran dan berdaya ungkit yang maksimal, serta tidak terjadi bantuan sosial yang kurang dan seterusnya," pungkas Rahmat.
Kegiatan turut dihadiri oleh pemateri dari BPS Kota Banda Aceh, perwakilan Kapolsek Baiturrahman, perwakilan Danramil Baiturrahman, para Keuchik, Sekdes, Ulee Jurong dan perangkat gampong serta petugas regsosek yang nantinya akan tersebar di 10 gampong dalam Wilayah Kecamatan Baiturrahman.
( Agusnaidi B)