Notification

×

Iklan ok

Zarwatun Niam Pimpin Karang Taruna Aceh Besar Periode 2022 - 2027

Selasa, 15 November 2022 | 09.30 WIB Last Updated 2022-11-15T02:30:27Z


Gemarnews.com, Aceh Besar - Dinas Sosial Kabupaten Aceh Besar melakukan fasilitasi Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Aceh Besar dilaksanakan di Aula Dinas Sosial Kabupaten Aceh Besar, Senin (14/11/2022).

Bahrul Jamil, S.Sos, M.Si Kepala Dinas Sosial Kabupaten Besar dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan terlaksananya temu karya karang tanuna Aceh Besar ini bisa melahirkan seorang ketua yang mau membangun organisasi dan membesarkan organisasi.

“Temu karya Karang Taruna ini bisa kembali berkibar bendara organisasi yang telah dua tahun vakum dari kegiatan sosial di Kabupaten Aceh Besar”, terang Bahrul Jamil.

Bahrul Jamil bersyukur karena telah suskes terlaksananya temu karya ini sampai terpilih seorang ketua difinitif Karang Taruna Kabupaten Aceh Besar.

Bahrul Jamil mengharapkan kepada kandidat yang tidak terpilih untuk tetap memperhatikan dan peduli terhadap karang taruna, terangnya.

“Setelah pemilihan ini, semua mohon untuk tidak membeda-bedanya antar kita, semua harus tetap solid dan kompak untuk Karang Taruna Aceh Besar”, harap Bahrul Jamil.

Hasil perolehan suara pemilihan ketua karang taruna dimenangkan dengan suara tipis oleh Zarwatun Niam, sebanyak 13 suara dan rivalnya kalah suara Muhsin Marzuki, sebanyak 12 suara.

Temu karya tersebut dihadiri oleh Ketua Karang Taruna dan peninjau dari 23 Kecamatan di Kabupaten Aceh, perwakilan Karang Taruna Aceh dan Carakater Karang Taruna Kabupaten Aceh Besar.

Proses pelaksanaan Temu Karya ada dilaksanakan panalis oleh Safriani dari Dinas Sosial Provinsi Aceh dengan materinya Peran Karang Taruna. Panelis kedua Ruwaida, Kabid Kemiskinan dan Dayasos Dinas Sosial Kabupaten Aceh Besar dengan materinya Peran Karang Taruna dalam Usaha-Usaha Kesejahteraan Sosial. 

Temu karya tersebut dilakukan sidang pleno 1 sampai sidang pleno 4. Sidang pleno 1 dilakukan pembahasan agenda acara, tata tertib dan pemilihan presidium tetap dilakukan oleh pimpinan sidang sementara dan juga Carakater Karang Taruna Kabupaten Aceh Besar terdiri dari Nurfuadi, sebagai pimpinan sidang dibantu oleh Subuki, Sekretaris dan anggota, Bahagia Ishak, Muhadis dan T. Raja Fadhlullah.

Sidang pleno 2 sampai pleno 4 membahas penetapan bakal calon Ketua Karang Taruna Kabupaten Aceh Besar Periode 2022-2027 dan penetapan ketua karang taruna yang terpilih.

Sidang pleno tetap ini dipimpin oleh pimpinan sidang tetap terdiri dari M.Ichan, unsur Karang Taruna Aceh, Norman, dari Dinas Sosial Kabupaten Aceh Besar, Bahagia Ishak, carakater Karang Taruna Aceh Besar, Imam Munandar ketua karang taruna kecamatan Krueng Barona Jaya dan Riski dari ketua karang taruna kecamatan Lhoknga. []

×
Berita Terbaru Update