Notification

×

Iklan ok

Penguatan Kapasitas Dosen, Stikesmu Lhokseumawe Laksanakan Workshop

Senin, 23 Januari 2023 | 15.50 WIB Last Updated 2023-01-23T08:51:48Z

Gemarnews.com, Kota Lhokseumawe - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah atau STIKesMu Lhokseumawe melaksanakan Workhsop Strategi Hibah Penelitian dan Pengabdian Masyarakat bagi Dosen di Ruang Pimpinan Setempat Sabtu hingga Minggu 21-22 Januari 2023.

Ketua STIKesMu Lhokseumawe Ns. Mursal, M.Kep melalui ketua LPPM Ns. Sri Andala, M.Kep mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari penguatan kapasitas dosen dalam memenuhi tugas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

"Alhadulillah, kegiatan yang berlangsung 2 hari ini telah di ikuti oleh dosen-dosen STIKesMu dari berbagai prodi baik itu Profesi Ners, Sarjana Keperawatan, S1 Gizi, DIII Keperawatan serta DIII Farmasi." ujar Ns. Mursal kepada wartawan.

Mursal menambahkan, kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat atau LPPM STIKesMu Lhokseumawe. 

"Pemateri pada Workhsop ini adalah Dr. Ns. Marlina, S.Kep, M.Kep, Sp.KMB yang merupakan Dosen Fakultas Keperawatan USK Banda Aceh." tutup Mursal. []
×
Berita Terbaru Update