Notification

×

Owner Socolatte Aceh Berangkatkan Tujuh Karyawannya Umrah

Rabu, 22 Februari 2023 | 22.16 WIB Last Updated 2023-02-22T15:34:34Z

Gemarnews.com, Pidie Jaya - Socolatte Aceh berangkatkan 7 orang untuk menjalankan ibadah umroh secara gratis ke tanah suci Mekkah, Senin (16/11).

Mereka yang diberangkatkan terdiri dari Marbut (penjaga masjid), karyawan dan sejumlah relasi dari PT. Semuwa Grup. Rombongan dilepas secara resmi oleh Owner Socolatte Aceh, Irwan Ibrahim, Kamis (16/2).

Kepada Gemarnews.com, Irwab menuturkan, umroh gratis ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Socolatte terhadap karyawannya ini menjadi program yang selalu diagendakan tiap tahun.

“Yang kita berangkatkan umroh gratis ini, sebanyak 7 orang diantaranya adalah para karyawan yang memang dipilih oleh kami. Karena mereka berkeinginan untuk umroh namun belum mempunyai kesempatan,” ungkap B Wan Socolatte.

Irwan berharap, ke depan Socolatte bisa memberangkatkan lebih banyak lagi.

“Kami berharap semoga dengan melakukan ibadah umroh ini, bisa meningkatkan keimanan, ketaqwaan mereka kepada Allah SWT,” harapnya.


Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update