GEMARNEWS.COM, PIDIE - Raffa Fahlevi Alhafidz (2,9 tahun) bocah asal Gampong Pisang, Kecamatan Glumpang Tiga didiagnosa bocor jantung akan diberangkatkan oleh Teuku Riefky Harsya (TRH) untuk lakukan pengobatan di RS Harapan Kita, Jakarta.
Teuku Syahwal, Ketua DPC Partai Demokrat Pidie didampingi Tim Teuku Riefky Harsya (TRH) dan Pengurus DPAC Glumpang Tiga sambangi kediamannya dalam mempercepat proses keberangkatan.
"Kita datang memfasilitasi dan memberikan motivasi kepada keluarga untuk tetap semangat, setelah kesusahan pasti ada kemudahan," kata Teuku Syahwal kepada awak media. Jum'at, 24 Februari 2023.
Dalam kesempatan itu, Teuku Syahwal menyerahkan dokumen untuk keberangkatan seperti tiket dan dokumen penting lainnya.
Sebagai informasi, Teuku Riefky Harsya (TRH) telah memfasilitasi anak-anak Aceh yang didiagnosa bocor jantung sebanyak 15 anak, dan Raffa adalah anak ke 16 asal Pidie dan Faris anak ke 17 asal Aceh Besar yang akan difasilitasi pengobatannya.
Sementara itu, Zulfahmi (33) orang tua Raffa Fahlevi Alhafidz mengucapkan terima kasih atas kepedulian Teuku Riefky Harsya (TRH) dan respon cepat dari keluarga besar Partai Demokrat Pidie.
"Terima kasih atas kepedulian, mohon doanya supaya ananda kami dimudahkan segala proses dan kembali sehat," tutupnya. []