Gemarnews.com, Pidie Jaya - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Kabupaten Pidie Jaya, menyalurkan santunan bagi anak yatim dan buka puasa bersama, di rumah makan Blang Luah, Kamis (20/4/2023).
Ketua Bapera Pidie Jaya, Muhammad Fajri, mengatakan santunan anak yatim merupakan wujud kepedulian segenap pengurus Bapera Pidie Jaya kepada anak yatim. Diharapkan dapat bermanfaat.
"Semoga bisa meringankan beban keluarga yang santuni," kata Kiki
Fajri menambahkan, kegiatan tersebut merupakan gagasan yang diinisiasi langsung oleh Ketua Umum DPP Bapera, Fadh El Faouz Arafiq, melalui Yayasan Fahd Foundation peduli anak yatim se-Nusantara.
"InsyaAllah untuk kedepan, apapun kegiatan sosial yang sifatnya bermanfaat bagi semua orang banyak, bapera akan siap melakukannya,"
Dijelaskan,
Kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Ketua Umum DPP Bapera H Fahd Arafiq atas terlaksananya acara tersebut.
Setiap Ramadhan tidak pernah lupa untuk berbagi kepada anak yatim. Dan ini menjadi tauladan yang baik untuk pengurus semuanya,” kata Muhammad Fajri. (**)