Gemarnews.com, Aceh Besar - Dinas Syariat Islam Aceh bekerja sama dengan Dayah Darul Fikri Aceh resmi menutup program kegiatan Imam Tahfizh Se-Aceh di Dayah Darul Fikri Aceh, Kabupaten Aceh Besar.
Untuk diketahui, program itu berlangsung selama 50 hari sejak 22 Februari - 12 April 2023 yang diikut oleh ratusan peserta se - Aceh.
Adapun program ini bertujuan untuk menciptakan imam-imam yang fasih dalam membaca dan menghafal Al-Qur'an itu, ditutup oleh Ketua Yayasan Tgk H Afrial Hidayat.
Didalam acara penutupan ini turut dihadiri perwakilan Dinas Syariat Islam Chairul, Geuchik Gampong Jawie, Imum Syik Gampong, Batalion Armed serta tokoh masyarakat lainnya.
"Atas nama pimpinan, kami mengucapkan terima kasih kepada Dinas Syariat Islam yang telah memilih tempat kami hingga terselenggara dengan sukses di Dayah Darul Fikri Aceh,”kata Ketua Yayasan, Afrial Hidayat kepada wartawan, Kamis (13/4/2023).
Selain itu, bersamaan dengan bulan Ramadhan 1444 Hijriyah, Dayah Darul Fikri Aceh juga mengadakan acara penyantunan anak yatim yang dipandu langsung oleh Tgk Mahmudi, selaku Pimpinan Dayah.
Adapun sumber bantuan merupakan donasi dari wali santri dan guru-guru yang disalurkan kepada anak-anak yatim di desa sekitar Dayah.
Kegiatan Pembagian santunan itu, ditutup dengan membaca Samadiah (zikir dan doa) yang dipimpin oleh Imam Syik Gampong dan buka puasa bersama dengan dihadiri 200 peserta beserta tamu undangan lainnya. []