GEMARNEWS. COM, PIDIE - Perguruan Mu'allimin Muhammadiyah Teluk Kuantan menggelar Haflah Akhirusanah MI Muhammadiyah Taluk Kuantan yang ke-8 Dan SMP Muhammadiyah yang ke-5. Bertepatan Pada Sabtu Tanggal 03 Juni 2023 M/14 Dzulkaidah 1444 H.
Haflah Akhirusanah ini Merupakan kegiatan akhir tahun, atau sering dikenal dengan perpisahan bagi santr/yah kelas 6 MI Muhammadiyah Teluk Kuantan Dan Bagi Siswa/i kelas 9 SMP Muhammadiyah 1 Teluk Kuantan.
Adapun jumlah santri/santriyah MI Muhammadiyah Yang di Wisuda pada tahun ini ialah sebanyak 106 orang santri/yah. Dan Jumlah Siswa/i SMP Muhammadiyah 1 Yang di Wisuda pada tahun ini Adalah sebanyak 114 Orang Siswa/i.
Selanjutnya kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Kepemudaan Kab. Kuantan Singingi Yang diwakili oleh Kepala bidang dikdas yakni Bapak. Nurman Antoni M. Pd. Juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementrian Agama kab. Kuantan Singingi Yang diwaliki oleh kepala Seksi Pendidikan Madrasah yakni Bapak. H. Burdianto S. Kom. M.M,
Kemudian juga dihadiri oleh unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah yang diwakili oleh Koordinator Pendidikan PDM Kuansing Bapak Rohandi, MM, Pimpinan Daerah Aisyiyah berserta Ortom Muhammadiyah seperti ; Pemuda Muhammadiyah, Nasyi'atul Aisyiyah, Hisbul Wathan, Dan Tapak Suci.
Dan juga di hadiri Oleh Anggota DPRD kab. Kuantan Singingi Bapak Gusmir Indra S. H
Pelaksanaan kegiatan ini ialah Di Kampus Perguruan Mu'allimin Muhammadiyah
Yang ber-Alamat di Jl. Akasia, Koto Taluk Kec. Kuantan Tengah Kab. Kuantan Singingi, Riau 29566.
Dalam Sambutan nya Pimpinan Perguruan Mu'allimin Muhammadiyah Teluk Kuantan menyampaikan Pesan Pendiri Muhammadiyah, "Muhammadiyah Pada Masa sekarang ini berbeda dengan Muhammadiyah pada Masa mendatang.
Karena itu, warga muda mudi Muhammadiyah hendaklah terus menjalani Dan menempuh pendidikan serta menuntut ilmu pengetahuan Dan teknologi dimana Dan kemana saja. Menjadilah d Dokter sesudah itu kembalilah kepada Muhammadiyah. Jadilah Master, Insinyur, Dan Professional lalu kembalilah kepada Muhammadiyah Sesudah itu. " Sebut M Rizki Lazuardi mengutip nasehat KH Ahmad Dahlan
Selanjutnya Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kuantan Singingi melalui Koordinator Pendidikannya juga memberikan arahan, apresiasi terkait perkembangan dan kemajuan yang sudah dicapai oleh Perguruan Mu'alimin Muhammadiyah Teluk Kuantan "saya berharap semua karyawan/Wati yang ada di Amal Usaha kita bisa mengiklaskan setiap tenaga pemikiran yang sudah tertuang di Amal Usaha kita insyaallah semua itu akan dibalas Gusti Allah, dan terimakasih untuk semua capaian yang sudah tercapai sampai detik ini, jangan pernah merasa puas dengan apa yang dicapai hari ini sebab bisa jadi itu semua akan menurun suatu ketika ketika kita lengah dalam menjawab tantangan zaman, apa lagi di dunia pendidikan hari ini." Ucap Rohandi, MM Kordinator Pendidikan PDM Kuansing. ( * )