Notification

×

Iklan ok

Simulasi KSM Tingkat SMA/MA se-Kota Banda Aceh di Lab Komputer MAN 2 Banda Aceh Berlangsung Lancar

Rabu, 05 Juli 2023 | 12.54 WIB Last Updated 2023-07-05T06:01:21Z

Banda Aceh, 5 Juli 2023 - Simulasi Ujian Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat SMA/MA Kota Banda Aceh telah sukses dilaksanakan di Laboratorium Komputer MAN 2 Banda Aceh. Kegiatan ini dipantau secara langsung oleh Kepala MAN 2 Banda Aceh, Drs. Fardial, dan Kasi Penmad Kemenag Kota Banda Aceh, Bapak Kusnadi, S.Ag., MA.


Dalam kegiatan simulasi ini, sebanyak 130 siswa dari berbagai sekolah menengah atas dan madrasah aliyah di Kota Banda Aceh turut berpartisipasi dalam simulasi ujian yang terdiri dari tiga sesi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa-siswa yang akan mengikuti Ujian Kompetisi Sains Madrasah (KSM) pada hari Sabtu, 8 Juli 2023 dengan memberikan pengalaman dan pemahaman mengenai format dan tingkat kesulitan soal-soal ujian.


Laboratorium Komputer MAN 2 Banda Aceh menjadi tempat pelaksanaan simulasi ujian dan sekaligus pelaksanaan  KSM tingkat Kota Banda Aceh. Sebanyak 47 unit komputer PC telah disiapkan untuk menunjang kegiatan ini. Dengan adanya fasilitas komputer yang memadai, para peserta dapat menjalankan simulasi ujian dengan lancar. 




Dalam kesempatan ini, Drs. Fardial sebagai Kepala MAN 2 Banda Aceh menyampaikan "Semoga pengalaman dan persiapan yang diperoleh dari kegiatan ini dapat membantu dan memudahkan mereka dalam mengikuti Ujian Kompetisi Sains Madrasah yang sebenarnya." Senada dengan itu, Kasi Penmad Kemenag Kota Banda Aceh, Bapak Kusnadi, S.Ag., MA., juga menambahkan, "Kegiatan simulasi ujian ini sangat penting dalam mempersiapkan para siswa menghadapi Ujian KSM Tingkat SMA/MA yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu 8 Juli 2023. 


Simulasi Ujian Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat SMA/MA Kota Banda Aceh ini berhasil memberikan kesempatan kepada para siswa untuk merasakan suasana ujian sebelum menghadapi ujian sebenarnya. 

×
Berita Terbaru Update