Dok. Foto : Tim Penilai yang Pimpin , Ichwanul Fitri Nst,S.Ag menyampaikan Sambutan di Hadapan Warga Rambong.
Pekerja Sosial Masyarakat ( PSM) gampong Rambong ,, ISKANDAR,, masuk Empat Besar yang akan di Kunjungi Tim Penilai dari Dinas Sosial Provinsi Aceh
Dalam sambutannya, Tim Penilai yang Pimpin , Ichwanul Fitri Nst,S.Ag
mengatakan, masuknya dalam Empat besar Pilar-Pilar Sosial Berprestasi ini, merupakan sebuah pembuktian dari upaya dan kerja keras semua pihak untuk melakukan pengabdian terbaik kepada warga.
Kita ingin melakukan cros cek langsung ke lapangan di tempat ISKANDAR PSM teladan Aceh mengabdi untuk Warga Gampong nya.
Ini memastikan ke sesuai Prestasi dengan Data di lapangan terhadap aktivitas dalam membantu warga gampong nya
menyebutkan, kegiatan seleksi dimaksud untuk memberikan penghargaan kepada pilar-pilar sosial di daerah, sebagai salah satu kesatuan gugus tugas sosial yang memiliki prestasi dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial (kesos) di masyarakat.
Dok. foto : Pemeriksaan dan Pelayan Kesehatan Masyarakat di Bale Meuseuraya Sosial Gampong Rambong bersama Tim Dokter PEUDAB.
sesuai dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2009 tentang Kesejahteraan Sosial, yang tertuang pada pasal 41, yaitu pemerintah daerah memberikan penghargaan dan dukungan kepada masyarakat yang berperan dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial
Selain untuk meningkatkan kinerja serta kualitas penyelenggaraan kesos di Aceh, seleksi pilar berprestasi ini merupakan wujud apresiasi dari Pemerintah terhadap peran serta masyarakat selama ini dalam upayanya membantu pembangunan kesejahteraan sosial di daerah. Pungkasnya.
Sekretaris Dinas Sosial Pidie, Muhammad Husein dalam sambutan nya, mengucapkan selamat datang Tim Penilai Dinas Sosial Provinsi Aceh bersma Rombongan, Apresiasi PSM ISKANDAR,, sudah mengharumkan nama Dinas Sosial Pidie masuk empat Besar PSM Teladan Aceh.
Mohon maaf bapak Pj.Bupati Pidie dan Kadinsos Pidie berhalangan ada kegiatan lain yang tidak bisa di tinggalkan, Terima kasih atas sambutan warga Rambong yang begitu antusias dan meriah.ungkapnya.
Kami Dinas Sosial Pidie sangat mendukung kinerja PSM ISKANDAR "Terus tingkatkan kolaborasi kita semua. Kita berharap hasil kerja sama ini dapat membawa nama baik Kabupaten Pidie di tingkat provinsi,"maupun Nasional .
Terima kasih tak terhingga kepada Geuchik Gampong Rambong, Perangkat desa ,Tuha Peut dan masyarakat Gampong Rambong yang sudah ikut mendukung PSM ISKANDAR dalam membantu masyarakat Rambong sebagai PSM.
Terima Kasih Juga kepada Anggota DPRK Pidie, Mantan Wakil Bupati Pidi ( Fadhullah TM. Daud, ST) , para Stekholder lainya yang sudah hadir mendukung kegiatan ini.
Pilar sosial ini berasal dari elemen masyarakat yang mengabdikan dirinya untuk negara. Oleh karena nya kita mengapresiasi bakti yang telah mereka berikan selama ini. Nantinya dari hasil seleksi, kita juga berharap muncul pilar sosial berprestasi yang bisa jadi model dan motivasi bagi pekerja sosial dan masyarakat lain”.
Hal ini, merupakan prestasi atas karya yang terbaik sehingga meraih Empat besar, berharap, apa yang diraih dapat di pertahankan, ciptakan inovasi baru untuk meningkatkan hasil karya dari kerja sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas sehingga dengan kehendak Allah nantinya mendapat raih juara pertama mewakili Aceh Ke Nasional ”, tutur Sekdis Dinsos Pidie.
Keuchik Rambong, Safwan Husen dalam Sambutan nya mengucapkan Selamat Datang Tim Penilai Pilar Berprestasi dari Dinas Sosial Aceh di Gampong Rambong
PSM ISKANDAR, Merupakan Warga Gampong Rambong , yang sangat aktif membantu masyarakat kami, beliau aktif di berbagai kegiatan sosial di Gampong maupun di Kabupaten.
Kehadiran nya banyak manfaat untuk warga kami, mulai dari membuat proposal untuk permohonan Kursi dari Karang Taruna Geutah Rambong melaui Karang Taruna Aceh degan jaringan beliau, Alhamdulillah kursi sudah ada di Gampong kami.
Menfasilitasi kursi Roda untuk Lansia Burhanuddin dari Dinas Sosial Pidie , menfasilitasi warga Putus Sekolah untuk Ikut paket B. dan C,menfasilitasi warga Putus Sekolah mengikuti Lift Skill Menjahit dan pelatihan Komputer sampai dengan sebagai Pelopor dan konseptor utama lahir nya,, BALE MEUSEURAYA SOSIAL,, untuk memudahkan warga dalam Pelayan Sosial. Pungkasnya
Terima kasih kepada PSM ISKANDAR yang sudah mengharumkan nama baik Gampong Rambong di Tingkat Provinsi terus tingkatkan prestasi bangun jaringan lebih banyak lagi sehingga akan banyak warga yang akan terbantu, lanjutkan perjuangan nya kami siap mendukung semoga bisa mewakili Aceh ke Nasional , ungkapnya dengan nada terharu.
PSM Teladan Aceh Berprestasi Tahun 2023 ,, ISKANDAR,, Gampong Rambong Kecamatan Mutiara Timur, mengatakan dalam sambutannya , berawal mulanya dengan Aksi Sosial mengabdi Untuk Gampong Rambong tercinta, kemudian Saya Terpanggil mewakili Pidie untuk mengikuti PSM Berprestasi bersama PSM Teladan lainya dari berbagai Kabupaten / Kota di Provinsi Aceh tempatnya Grand Mohoni Hotel di Banda Aceh , 10 Agustus 2023.
Kita langsung di uji prestasi di secara langsung oleh Tim Penguji , Tim Penilai terdiri dari Praktisi Sosial Aceh, IPSM. Aceh Dan Dinas Sosial Aceh .
Pada Tanggal, 30 Agustus 2023 di Umumkan Peserta 4 Besar yang lulus sebagai PSM Teladan Aceh Berprestasi Tahun 2023 , dengan lampirkan sebagai berikut.
Pada Tanggal 10 September 2023 , Tim Penilai Seleksi PSM Berprestasi Tingkat Provinsi Dinas Sosial Aceh Tahun 2023 mengunjungi langsung PSM Gampong Rambong Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie , Tim Penilai di Pimpin , Ichwanul Fitri Nst,S.Ag , M.Kes , Praktisi Sosial Aceh, Alfi Syahril , SE , Tim Panitia Seleksi Pilar - Pilar Sosial Aceh Berprestasi Tahun 2023.untuk memastikan dan meninjau langsung ke lapangan terkait apa yang di prestasikan PSM Iskandar.
Iskandar, menambahkan ada beberapa kegiatan yang sudah di lakukan di antaranya, Pemberian Kursi Roda bagi Lansia Burhanuddin , mengikuti Lif skill, Belajar Menjahit kerja sama PSM Rambong dengan PKBM Mutiara Ilmu, Paket B, C kerja Sama PKBM Mutiara Ilmu, Belajar Ilmu Komputer kerja sama PSM dengan LKP Mutiara Komputer, Pembinaan UMKM Untuk WRSE Gampong Rambong kerja sama PSM dengan Pendamping PPH ) ,( Pendamping Pengkajian Halal ) Kemenag, , Pendataan, Advokasi Sosial, Pemberian Bantuan Bagi Fakir,Miskin, anak Yatim kerja sama Baitul Mall Pidie, kita akan bekerja sama juga dengan Dukcapil terkait Pelayanan Kependudukan, Terkait Layanan BPJS kita akan bekerja sama dengan Kepala BPJS Kesehatan Pidie, jika ada Anak - Anak berhadapan dengan Hukum kita sudah bekerja sama dengan LPAI Aceh.
Karena banyak aktivitas sebagai Aktivis Sosial dan Insan Pers membuat diri nya harus memikirkan bagaimana ada Waktu Khusus dan tempat Khusus dalam melayani Masyarakat untuk mendapatkan pelayan sosial.
Alhamdulillah, saya bersama beberapa kawan Aktivis Sosial Pidie, IPSM Pidie, Camat Mutiara Timur, Kapolsek Mutiara Timur, Iptu Zunaidi, Geuchik Rambong Tokoh Masyarakat Rambong selalu mendiskusikan terkait persoalan Sosial. di Tengah Masyarakat kita.
saya sebagai Inisiator dan Konseptor baru pada Tanggal 10 Februari 2023 lahirlnya,,BALE MEUSEURAYA SOSIAL,, Gampong Rambong.
Butuh, perjuangan panjang untuk melahirkan Bale Meuseuraya Sosial.
3 Fungsi Utama BALE MEUSEURAYA SOSIAL :
1. Pelayan Sosial
Sebagai PSM Rambong, saya berkomitmen akan menghadirkan Stekholder / Mitra Jaringan untuk memberikan Pelayanan bagi Warga Rambong, Baik Pelayan Sosial maupun pelayan Kesehatan
2. Advokasi Sosial
Jika Anak - Anak Gampong Rambong berhadapan dengan Hukum kita sudah bekerja Sama Dengan LPAI untuk mengadvokasi anak tersebut, melakukan advokasi terkait adanya warga yang butuh Advokasi Sosial
3. Akses Bantuan Sosial
Dengan menghadirkan Stekholder sesuai dengan kebutuhan warga, seperti Akses Bantuan dari Baitul Mall akan kita hadirkan Komisioner Baitul Mall, Akses BPJS akan kita hadirkan Petugas BPJS untuk memudahkan warga dalam mendapatkan layanan BPJS.
Saya menharapakan dukungan semua pihak untuk mewujudkan cita - cita yang mulia ini demi kesejahteraan Warga Rambong Khusus nya umumnya Warga Kabupaten Pidie dan Provinsi Aceh
Semoga ,, BALE MEUSEURAYA SOSAL,, menjadi Pilo Project Untuk Kabupaten Pidie Untuk mewujudkan Kesejahteraan Sosial, Kesehatan Masyarakat, Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat . Pungkasnya.
Tamu hadir, Tim Penilai di Pimpin , Ichwanul Fitri Nst,S.Ag , M.Kes , Praktisi Sosial Aceh, Alfi Syahril , SE, Sekretaris Dinas Sosial Pidie, Muhammad Husein, Hizbullah, Anggota DPRK Pidie Fraksi PAN, Mantan Wakil Bupati Pidie, Fadhullah TM.Daud, ST, Pengurus IPSM Pidie, Forum TKSK Pidie, Tagana, Pendamping PKH,Pendamping PPH Kemenag , Idris, Ketua PKBM Mutiara Ilmu, Samsul Bahri, Ketua DPP PEUDAB,dr.Harsoeni , Geuchik Rambong, Perangkat Desa Rambong, Tuha Peut, Tokoh Perempuan,Tokoh Pemuda, Seluruh Masyarakat Rambong