Notification

×

Iklan ok

Krueng Pasai Meluap, Polsek Syamtalira Aron Bantu Korban

Senin, 09 Oktober 2023 | 17.18 WIB Last Updated 2023-10-09T10:18:30Z

Gemarnews.com, Lhoksukon - Luapan air sungai Krueng Pase telah mangakibatkan Gampong Tanjung Krueng Pase di Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara, Senin (9/10/2023), hingga siang hari ketinggian air dilaporkan telah mencapai ketinggian hingga 50 cm di pemukiman warga.

Menghadapi kondisi ini, Polsek Syamtalira Aron telah memperlihatkan kesiapsiagaannya dalam menghadapi ancaman banjir tim dari Polsek ini tidak hanya siaga di kantor mereka, tetapi mereka juga turun langsung ke lapangan untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak.

Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K melalui Kapolsek Syamtalira Aron Ipda M Nurdin menyampaikan ia bersama personelnya telah mengunjungi lokasi desa yang terendam oleh banjir. Mereka dengan sigap membantu warga setempat dalam proses evakuasi harta benda mereka yang terancam oleh air bah.

"Kami turun ke lokasi memantau perkembangan banjir untuk membantu masyarakat serta telah menyalurkan bantuan untuk keperluan dapur umum seperti beras, air mineral, mie instan dan minyak goreng," ujar Ipda M Nurdin.

Tindakan cepat dan solidaritas Polsek Syamtalira Aron dalam menghadapi bencana banjir ini diharap dapat memberikan harapan dan dukungan tambahan bagi warga yang terdampak.

"Semoga apa yang kami lakukan dapat membantu mengurangi dampak buruk dari banjir ini dan bisa membantu kepada mereka yang membutuhkannya," pungkasnya.(Red)
×
Berita Terbaru Update