Notification

×

Iklan ok

SMPIT Nurul Islah Banda Aceh, Laksanakan Daurah Al-Qur'an Ke. IV Gema Ramadhan 1445 H/2024 M

Kamis, 21 Maret 2024 | 12.17 WIB Last Updated 2024-03-21T05:18:07Z

GEMARNEWS.COM, BANDA ACEH - Dalam upaya mendidik Generasi Qur'ani SMPIT Nurul Ishlah Banda Aceh mengadakan acara Daurah Al-Qur'an yang ke-IV pada bulan Ramadhan 1445 H/2024 M. Acara ini dimulai dari tanggal 18–28 Maret 2024 bertempat di Mesjid Al-Badar Gampong Kota Baru Kota Banda Aceh.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dilakukan setengah hari dari jam 8.00 WIB  sampai dengan jam 12.00 WIB. 

Kepala Sekolah SMPIT Nurul Ishlah  Ustadz Fahrul Rizal, S.Pd., M.Pd, mengatakan kepada media ini kegiatan Daurah Al-Qur'an ke-IV ini di isi dengan kegiatan menghafal Al-Qur'an, evaluasi wajibat harian siswa-siswi selama bulan Ramadhan,  dilaksanakan juga Perlombaan Rangking 1 dan pembagian hadiah pada hari terakhir pelaksanaannya. 

Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa acara Daurah Al-Qur'an kali ini diberi tema  “Cintai Kalam-Nya, Raih Syafaat-Nya”. 

Wakil Kepala Sekolah Bidang Tahfizh SMP IT Nurul Ishlah, Ustadz Nizan Zaujin Bahij, S.Pd.I., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan hafalan peserta didik selama bulan suci Ramadhan serta menumbuhkan kecintaan mereka kepada Al-Qur’an. Dalam pelaksanaannya, peserta didik dibebaskan menghafal Al-Qur'an dengan gaya hafalan mereka sendiri serta tidak ada metode khusus yang dituntut bagi mereka dalam menghafal. 

Hadir dalam acara ini para guru yang mengajar di SMPIT Nurul Ishlah  dan para siswa/i SMPIT Nurul Ishlah Sebanyak 223 orang  

Kegiatan ini nantinya akan ditutup pada tanggal 28 Maret 2024 dengan  acara Buka Puasa Bersama bertempat di gedung SMPIT Nurul Ishlah Lamdingin, dihadiri oleh semua siswa/siswi dan para guru yang mengajar di SMPIT Nurul Ishlah beserta tamu undangan.( * ) 
×
Berita Terbaru Update