Notification

×

Iklan ok

Forum Da'i Milenial Aceh , Ziarah Makam Ulama dan Santuni Anak Yatim

Rabu, 19 Juni 2024 | 17.44 WIB Last Updated 2024-06-19T10:45:08Z
Laporan: Fohan Muzakir

GEMARNEWS.COM, ACEH TIMUR - Forum Da'i Milenial Aceh (FDM) melakukan Ziarah ke makam ulama dan memberikan santunan kepada anak yatim di Magbarah Habib Muhammad Bin Achmad Al Attas di Gampong Pucok Alu Dua Kecamatan Simpang Ulim Kabupaten Aceh Timur, Rabu, 19/6/2024.

"Kegiatan da'i rihlah ini di laksanakan setiap tahunnya, FDM sendiri mempunyai 3 program unggulan, pertama, lomba dai online se indonesia, kedua, da'i warkop dan jalan ke jalan, dan yang terakhir da'i rihlah yang sedang kita laksanakan pada hari ini" kata Ketua umum Forum Da'i Milenial, Tgk .Akbar miswari saat ditemui wartawan.

Kegiatan Da'i Rihlah ini dilaksanakan di Makam Habib Muhammad Al-Attas di perkarangan Masjid Ba'alawi, 

"Adapun kegaitannya adalah doa bersama untuk keluarga dan untuk segala donatur yang telah bersedaqah dan dilanjut kan dengan santunan anak yatim, untuk berjalannya kegiatan Da'i Rihlah ini" ungkapnya.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Habib Abdurrahman Al-Attas yang telah memimpin doa pada hari ini semoga doa yang tersebut di terima disisi Allah SWT" ujar Tgk .Akbar miswari.

Sementara itu, Bendahara Umum Forum Da'i Milenial, Tgk. M.Zikrillah mengucapkan terimakasih kepada seluruh donatur dan para penyumbang sehingga acara ini dapat terlaksana dengan baik dan semoga ini menjadi amal jariyah untuk kita semua.

"Semoga acara seperti ini bisa terus dilakukan karena memberikan dampak positif kepada seluruh milenial khususnya di Aceh" pungkas Tgk. M.Zikrillah. 
×
Berita Terbaru Update