Notification

×

Iklan ok

Serinen Art and Culture Festival Tampil di PON XXI Aceh-Sumut

Minggu, 08 September 2024 | 05.52 WIB Last Updated 2024-09-07T22:52:21Z

TAKENGON, GEMARNEWS.COM  – Dalam rangka memeriahkan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, di Kabupaten Aceh Tengah akan di gelar "Serinen Art and Culture Festival" untuk pertama kalinya. Festival ini mengusung konsep kolaborasi budaya dari berbagai suku yang ada di Aceh Tengah, menyatukan ragam budaya dalam satu bingkai kesenian yang sarat nilai.


 

Acara yang akan berlangsung pada 17 hingga 18 Agustus 2024 di Lapangan H. Nasaruddin, Desa Blang Gele, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Mensajikan berbagai konten menarik.

 

Selain pertunjukan seni dan budaya, festival ini juga akan menyuguhkan "Kopi Gayo Blang Gele", minuman khas lokal yang siap memanjakan para pengunjung PON XXI.

Dengan mengusung semangat kolaborasi dan persatuan budaya, diharapkan festival ini mampu mempererat hubungan antar suku sekaligus meningkatkan daya tarik wisata budaya di Aceh Tengah.

 

Jangan lewatkan kesempatan ini, catat tanggalnya dan saksikan keindahan budaya Aceh Tengah dalam *Serinen Art and Culture Festival*. Sumber (acehtengahkab.go.id/red)

 

 

×
Berita Terbaru Update