Notification

×

Iklan ok

Babinsa Koramil 22/Ulim Ajak Masyarakat Desa Keude Ulim Jaga Keamanan Jelang Pemilukada 2024

Senin, 04 November 2024 | 00.02 WIB Last Updated 2024-11-03T17:02:34Z
GEMARNEWS.COM , PIDIE JAYA - Dalam rangka menjaga situasi yang kondusif menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) tahun 2024, Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 22/ulim, Serda Musliadi.R, menggelar kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama pemuda Desa Keude Ulim, Kecamatan Ulim, Kabupaten Pidie jaya, pada Sabtu (3/11/24).

Dalam pertemuan tersebut, Serda Musliadi.R menyampaikan imbauan kepada para pemuda/warga agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. Ia menekankan pentingnya dukungan kepada siapa pun yang terpilih sebagai pemimpin nantinya, mengingat hasil pemilihan adalah cerminan dari pilihan rakyat sendiri.

"Kami mengajak seluruh elemen pemuda untuk menjaga suasana yang aman dan damai, karena pemilihan ini adalah bagian dari proses demokrasi yang harus kita junjung tinggi. Siapa pun yang terpilih nanti, mari kita dukung penuh demi kebaikan dan kemajuan daerah kita," ujar Serda Musliadi.R.

Melalui kegiatan ini, Babinsa berharap para pemuda semakin memahami peran penting mereka dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan di tengah masyarakat, terutama dalam menghadapi momentum politik yang kerap memicu dinamika sosial. harapan nya. 
×
Berita Terbaru Update