Notification

×

Iklan ok

Sekjen DPP Demokrat Saweu Gampong dan Serap Aspirasi Masyarakat Pidie

Sabtu, 16 November 2024 | 14.59 WIB Last Updated 2024-11-16T08:02:42Z

Gemarnews.com,Pidie - Sekjen DPP Partai Demokrat yang juga Menteri Ekonomi Kreatif bersama Pengurus Demokrat Pidie dan Masyarakat mengelar Diskusi dan silaturahmi di Aula DH Caffe, Lantai 2, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Sabtu, 16/11/2024.

Ketua DPD Partai Demokrat Pidie, Teuku Syahwal, M.Pd mengatakan dalam kegiatan Silaturahmi dan Diskusi , Demokrat Pidie Mengucapkan Selamat dan Sukses atas amanahnya Kader Terbaik Demokrat, Teuku Riefki Harsya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif dalam Kabinet Merah Putih di Bawah Presiden Jendral Purnawirawan Prabowo Subianto . 

Semoga dapat membawa keberkahan bagi Aceh Umumnya khusus nya Kabupaten Pidie untuk kebangkitan UMKM tuturnya. 

Menteri Ekonomi Kreatif /Kepala Badan Ekonomi Kreatif ,Teuku Riefky Harsya dalam sambutan nya mengatakan,, kegiatan ini merupakan rangkaian kunjungan saya pulang kampung ( Saweu Kampong) untuk menyerap Aspirasi Masyarakat Aceh umumnya, Khusus nya Kabupaten Pidie di mana tempat saya di lahirkan. 

Teuku Riefky mengajak semua Kader Demokrat Pidie dan masyarakat mari sama - sama kita mendukung program Presiden Prabowo untuk mewujudkan Masyarakat Indonesia yang sejahtera. 

Alhamdulillah, hari ini Presiden Prabowo memberikan amanah kepada saya memipin Menteri Ekonomi Kreatif dengan harapan membangkitkan pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Indonesia dan mendukung kemajuan UMKM Indonesia. 

Ketua DPD Demokrat Aceh, Muslim dalam arahannya mengatakan Selama kunjungan Menteri Ekonomi Kreatif dijadwalkan melakukan dialog dengan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Aceh, sebagai upaya mendukung pengembangan sektor ekonomi kreatif lokal yang menjadi bagian dari prioritas pemerintah pusat.

Kehadiran Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif di Aceh diharapkan semakin memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, sekaligus memberikan dorongan signifikan bagi pertumbuhan ekonomi kreatif di Aceh. Hal ini sejalan dengan komitmen pemerintah untuk menjadikan sektor ini sebagai salah satu pilar pembangunan berkelanjutan, yang berkontribusi pada pemberdayaan masyarakat lokal dan peningkatan daya saing daerah.

Calon Bupati Pidie,Ir.Zakaria A. Gani yang di dampingi Dr.Imran Abubakar dalam sambutan nya mengucapkan Terima Kasih kepada Demokrat Pidie yang sudah memberikan kesempatan bagi kami agar dapat bertatap muka langsung dan menyampaikan Aspirasi Rakyat Pidie di Hadapan Menteri ekonomi kreatif yang juga kader terbaik Demokrat. 

Zakaria A.Gani mengharapkan dukungan penuh dari Kader Demokrat Pidie dan Menteri Ekonomi Kreatif untuk sama - sama kita membangun Pidie yang lebih sejahtera dengan moto,,Akai , Pangkai, Pasai ,, sehingga dukungan dan suara masyarakat Pidie dapat kita wujudkan, harapannya. 

Muslim mengharapkan seluruh Kader Demokrat Pidie untuk Solid memenagkan Pasangan ZAMAN ( Zakaria A.Gani - Imran Abubakar) sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Pidie periode 2025 - 20230 yang di usung Partai Demokrat Juga., pasangan ZAMAN yang merupakan Perpaduan Pengusaha dan Ulama akan mempu mewujudkan Pidie yang lebih sejahtera dan berkemanuan, Pungkasnya.

Tamu Hadir, Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefki Harsya, Ketua DPD Demokrat Aceh, Muslim, Anggota DPRA, Dalimi, Pengurus Demokrat Aceh, Ketua DPD Demokrat Pidie, Teuku Syahwal, Anggota DPRK Pidie Fraksi Demokrat, Ketua MPU, Abu Ismi, Zakaria, A. Gani dan Tgk Imran Abubakar, Calon Bupati dan wakil Bupati Pidie Yang di Dukung Demokrat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama. 

×
Berita Terbaru Update