Notification

×

Iklan ok

Ketua PW-IPNU Aceh Sampaikan Ucapan Selamat Kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Terpilih, Semoga Tetap Amanah

Selasa, 03 Desember 2024 | 23.04 WIB Last Updated 2024-12-03T16:04:30Z
Gemarnews.com, Banda Aceh – Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PW IPNU) Aceh, Arifan Hendra, menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya H. Muzakir Manaf (Mualem) sebagai Gubernur Aceh dan Fadhullah (Dek Fad) sebagai Wakil Gubernur Aceh.
Dalam pernyataannya, Arifan Hendra mengungkapkan kemengan ini adalah kemenangan Rakyat Aceh. 03/12/2024

Ketua PW IPNU Aceh ini berharap agar pasangan pemimpin baru ini dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat Aceh. "Kami dari PW IPNU Aceh mengucapkan selamat kepada Bapak Muzakir Manaf dan Bapak Fadhlullah atas amanah yang telah diberikan rakyat Aceh. Semoga Allah SWT memberikan kekuatan dan kebijaksanaan untuk memimpin Aceh ke arah yang lebih baik," ujar Arifan.

Arifan juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemimpin dan masyarakat dalam membangun Aceh. "Kami percaya bahwa kepemimpinan Mualem dan Dek Fad akan mampu membawa perubahan, memperjuangkan kepentingan rakyat dan menjaga perdamaian, budaya, serta identitas keislaman yang menjadi kekuatan Aceh selama ini," tambahnya.

PW IPNU Aceh, sebagai organisasi keagamaan terbesar di Aceh, berkomitmen untuk mendukung segala upaya pemerintah dalam menciptakan kesejahteraan dan keadilan sosial. "Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mendukung program-program yang berpihak pada rakyat, terutama dalam bidang pendidikan, pemberdayaan ekonomi, dan penguatan moral keagamaan," tutup Arifan.

H. Muzakir Manaf dan Fadhullah sebelumnya memenangkan pemilihan gubernur Aceh setelah mendapat dukungan luas dari masyarakat Aceh dan berharap mereka mampu memenuhi aspirasi rakyat Aceh selama masa jabatan mereka tutupnya.
×
Berita Terbaru Update