Gemarnews.com, Pidie Jaya – Babinsa Koramil 28/MD Kodim 0102/Pidie, Koptu Mantong Bunga, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga Desa Blang Cut, Kecamatan Meurah Dua, Kabupaten Pidie Jaya, Kamis (16/01/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus mendengar aspirasi, keluh kesah, dan masukan langsung dari masyarakat mengenai berbagai hal yang terjadi di lingkungan mereka.
"Komsos seperti ini penting untuk mendekatkan kami sebagai Babinsa dengan masyarakat. Selain menjaga silaturahmi, ini juga menjadi sarana untuk mengetahui langsung apa yang menjadi kebutuhan atau masalah di desa," ujar Koptu Mantong Bunga.
Suasana hangat terlihat saat Babinsa berbincang santai dengan warga sembari menikmati kopi dan makanan ringan. Dalam kesempatan itu, warga menyampaikan berbagai hal, mulai dari isu keamanan, pengembangan desa, hingga kegiatan sosial yang dapat dilakukan bersama.
Salah satu warga, Saiful, mengaku senang dengan pendekatan yang dilakukan Babinsa. "Kami merasa dihargai karena beliau mau turun langsung dan mendengarkan kami. Semoga komunikasi seperti ini bisa terus berjalan," katanya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam mempererat kemanunggalan antara TNI dan rakyat, sesuai dengan motto “Bersama Rakyat TNI Kuat.” Selain mendengarkan aspirasi masyarakat, Babinsa juga memberikan arahan terkait pentingnya menjaga kerukunan antarwarga serta kewaspadaan terhadap isu-isu yang dapat memecah belah persatuan.
Melalui pendekatan yang sederhana namun bermakna seperti ini, Babinsa berharap hubungan antara TNI dan masyarakat terus harmonis, menciptakan lingkungan desa yang aman dan nyaman. Pungkasnya.