Gemarnews.com,Pidie - Babinsa Koramil 24/Mutiara Timur Serka Yusrizal bersama PPL melaksanakan pendampingan pemutahiran data e-RDKK untuk tahun 2025, bertempat di Kantor desa Mugit Kecamatan Mutiara Timur Kabupaten Pidie, Jumat (14/03/2025).
Diera digital dan Modernisasi seperti sekarang ini segala aspek telah memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi, tidak terkecuali pada sektor pertanian. Alokasi pupuk bersubsidi oleh pemerintah ditetapkan berdasarkan usulan e-RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok) yang disusun oleh kelompok tani yang didampingi oleh penyuluh pertanian lapangan.
Pada kesempatan tersebut Serka Yusrizal menyampaikan 'Tujuan dilaksanakan acara ini adalah untuk mewujudkan penyediaan pupuk yang tepat sasaran dan tepat guna dengan enam prinsip yaitu (tepat jenis, tepat jumlah, tepat tempat, tepat waktu, tepat mutu dan tepat harga,' tutur Serka Yusrizal.
'Para petani juga diharapkan dapat membuat inovasi baru menanam tanaman pangan selain padi. Bisa jagung, ubi, untuk menambah perekonomian dengan memanfaatkan lahan kosong,' pungkasnya.
Pada akhir acara disepakati hasil rapat terkait pengusulan alokasi jumlah pupuk bersubsidi untuk wilayah Desa Mugit dan dilaporkan secara online ke Dinas pertanian. Pungkasnya.