Notification

×

Babinsa Koramil 22/Ulim Silaturahmi dan Pantau Situasi dan Kondisi Desa Binaan

Jumat, 18 April 2025 | 07.40 WIB Last Updated 2025-04-18T00:40:36Z


Gemarnews.com, Pidie  lJaya — Dalam upaya mempererat hubungan kemasyarakatan serta memastikan situasi keamanan tetap kondusif, Babinsa Koramil 22/Ulim Kodim 0102/Pidie, Sertu Zulfikri melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan warga di Desa Nahroe Barat, Kabupaten Pidie Jaya, (18/4/2025).

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang menjalin kedekatan antara TNI dan masyarakat, namun juga menjadi sarana efektif bagi Babinsa untuk memantau langsung perkembangan situasi dan kondisi di wilayah binaannya. Sertu Zulfikri terlihat berdialog langsung dengan warga, mendengar keluhan dan masukan, serta memberikan imbauan kamtibmas.

“Silaturahmi seperti ini penting agar kami tetap dekat dengan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa segala bentuk dinamika yang terjadi di desa dapat kami respons secara cepat dan tepat,” Pungkas Sertu Zulfikri di sela-sela kegiatan.

Menurutnya, stabilitas sosial dan keamanan tidak bisa dicapai tanpa kerja sama yang erat antara aparat dan warga. Karena itu, komunikasi dua arah terus dibangun agar potensi gangguan keamanan, konflik sosial, maupun bencana alam dapat diantisipasi sedini mungkin.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat Desa Nahroe Barat pun disambut hangat oleh warga. Salah satu tokoh masyarakat menyatakan apresiasinya atas perhatian yang diberikan oleh aparat TNI terhadap kehidupan desa.

“Kami merasa lebih aman dan diperhatikan. Kehadiran Babinsa seperti Sertu Zulfikri sangat membantu dalam menjaga ketertiban dan menumbuhkan semangat ungkapnya.

Kegiatan serupa direncanakan terus digencarkan oleh Koramil 22/Ulim sebagai bagian dari komitmen TNI AD dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat serta menjaga ketahanan wilayah dari tingkat paling dasar, yakni desa. Pungkasnya. 

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update