Notification

×

Sosialisasi Pendaftaran Calon Prajurit TNI, Koramil Udanawu Beri Informasi Waktu Serta Syarat Calon Peserta.

Kamis, 17 April 2025 | 22.47 WIB Last Updated 2025-04-17T15:47:08Z

BLITAR - Dalam rangka menjaring generasi muda yang berminat menjadi prajurit TNI AD, anggota Koramil 0808/08 Udanawu Kodim 0808/Blitar menggelar sosialisasi penerimaan Sekolah Calon Bintara (Secaba) dan Sekolah Calon Tamtama (Secata) TNI AD di dua sekolah di wilayah Kecamatan Udanawu, yaitu SMKN 1 Slemanan Udanawu dan MA Ma’arif Bakung Udanawu, Rabu (16/04/2025).

Sosialisasi ini dipimpin langsung oleh Batuud Koramil Udanawu, Pelda Nurwahyudi, didampingi oleh Babinsa Desa Slemanan, Serka Suyanto dan Babinsa Desa Bakung Serda Adi Suroso. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Sekolah SMKN 1 Slemanan Udanawu Drs. Supriyono, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Sudirman, S.Pd., serta para guru dan siswa-siswi dari kedua sekolah.

Dalam arahannya Danramil 0808/08 Udanawu melalui Batuud Pelda Wahyudi menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi yang benar dan jelas mengenai proses serta persyaratan rekrutmen prajurit TNI AD. “Kami ingin para generasi muda memiliki gambaran dan semangat untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara melalui jalur militer,” ujarnya.

Kepala Sekolah SMKN 1 Slemanan Udanawu Drs. Supriyono, mengapresiasi kegiatan tersebut dan menyambut baik kehadiran jajaran TNI di sekolah. Ia berharap para siswa yang berminat dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin dan mulai mempersiapkan diri sejak dini.

Kegiatan sosialisasi berlangsung dengan tertib dan penuh antusias dari para siswa yang hadir, yang tampak aktif mengajukan pertanyaan seputar proses seleksi, tahapan tes, hingga kehidupan sebagai prajurit TNI AD.


(Dim0808).

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update